QATAR, POSKOTA.CO.ID - Piala Dunia 2022 telah mencapai fase terakhirnya di mana tersisa dua pertandingan yakni perebutan juara tiga dan final. Berikut ini jumlah hadiah Piala Dunia 2022 yang diterima setiap tim dari fase grup hingga juara pertama.
32 tim yang berlaga di Piala Dunia 2022 berhak mendapatkan hadiah yang totalnya berjumlah USD 440 juta atau sekitar Rp6,9 triliun.
CBS Chicaho melaporkan, pemenang dan runner-up tentunya akan mendapat total hadiah Piala Dunia 2022 tertinggi yakni sebesar total USD 72 juta (Rp1,1 triliun).
Sebagaimana diketahui, Argentina dan Prancis adalah dua negara yang akan berlaga di final nanti dan berhak memenangkan total hadiah tertinggi tersebut.
Lionel Messi dkk sukses menaklukkan Kroasia pada Rabu (14/12/2022) dengan satu gol penalti dari La Pulga sendiri, dan dua gol dari bintang muda Julian Alvarez.
Sementara Prancis berhasil menaklukkan Maroko dengan skor 2-0 pada hari Kamis (15/12/2022) dini hari. Keunggulan dibuka oleh Theo Hernandez di awal babak pertama lalu ditambah pemain pengganti, Kolo Muani.
Adapun selama Piala Dunia 2022 di Qatar berlangsung, dilaporkan bahwa setiap tim setidaknya mendapatkan USD 9 juta (setara Rp141,3 milyar). Ini adalah jumlah terkecil yang diterima untuk 32 negara yang berlaga di fase grup.
Lalu, setiap tim yang bersaing di babak 16 besar akan mendapatkan hadiah uang sebesar USD 13 juta (setara Rp204 milyar). Sementara di perempat final, hadiahnya akan menjadi USD 17 juta per tim (Rp266 milyar).
Kendati kalah di semifinal, Maroko dan Kroasia masih akan berlaga untuk memperebutkan tempat ketiga pada Sabtu (17/12/2022) mendatang.
Tim urutan keempat akan menerima pembayaran USD 25 juta (Rp392 milyar), sedangkan tim urutan ketiga akan menerima USD 27 juta (Rp423 milyar).
Lalu Argentina dan Prancis, siapapun pemenangnya nanti akan menerima jumlah total hadiah Piala Dunia 2022 terbanyak.
Runner-up akan menerima USD 32 juta (Rp502 milyar), sedangkan pemenangnya berhak mengantongi hadiah USD 40 juta (Rp628 milyar).
Dilansir dari sportskeeda, pada Piala Dunia 2018, juara Prancis menerima bonus sebesar USD 38 juta. Lalu pada edisi sebelumnya tahun 2014, pemenang Jerman membawa pulang USD 35 juta.
Sementara hadiah uang itu dibagikan atas gaji yang diterima pemain. Bintang Prancis Kylian Mbappe yang menerima gaji USD 22.300 untuk setiap laga pada Piala Dunia 2018. Ia juga menerima bonus besar USD 350.000 untuk memenangkan turnamen pada masa itu.
Akan tetapi Kylian Mbappe menyumbangkan seluruh penghasilan Piala Dunianya untuk amal Premiers de Cordee. Itu merupakan lembaga menyediakan kegiatan olahraga gratis untuk anak-anak difabel dan dirawat di rumah sakit di Prancis.(*)