Viral, Tawuran Pelajar Tenteng Celurit di Cikarang Bekasi, Ini Penjelasan Polisi

Rabu 14 Des 2022, 17:30 WIB
Aksi tawuran pelajar di Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi viral di sosial media. (Ig@jabodetabek.trends)

Aksi tawuran pelajar di Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi viral di sosial media. ([email protected])

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Sejumlah pelajar melakukan aksi tawuran yang berlokasi di kawasan industri, Jababeka, Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (12/12/2022) lalu.

Berdasarkan tayangan video yang viral di sosial media, kawanan pelajar menenteng celurit untuk menyerang pelajar lainnya.

Terlihat pula para pelajar lari berhamburan.

Diduga sejumlah pelajar nampak mengayunkan celurit ke salah satu korban dan terjatuh.

Usai dari situ, para pelajar lainnya kembali mengejar pelajar yang sudah berhamburan lari tak tentu arah.

Sementara itu, Kapolsek Cikarang Pusat, AKP Awang Parikesit membenarkan terjadinya tawuran pelajar.

Namun, Ia mengatakan tidak ada korban jiwa dalam tawuran tersebut.

"Belum ada info bang, terkait adanya korban meninggal dunia," singkat AKP Awang Parikesit saat dikonfirmasi Poskota.co.id, Rabu (14/12/2022).

Sementara itu, kasie Humas Polres Metro Bekasi, AKP Hotma Sitompul mengatakan pihaknya telah melakukan penyelidikan terhadap aksi tawuran tersebut.

"Saat ini sedang dilakukan penyelidikan," ujar AKP Hotma Sitompul.

Adapun, dikatakannya korban mendapatkan luka dibagian tangan, dan telah dilakukan tindakan oleh tenaga medis.

Berita Terkait

News Update