Film Berjudul 'Uti Deng Keke' Diapresiasi Menparekraf Sandiaga Uno karena Keindahan Alam Manado dan Gorontalo Jadi Roh Cerita

Jumat 09 Des 2022, 23:46 WIB
Eksekutif Produser film Uti Deng Keke, Hartono Ko menggelar nonton bareng (nobar) di XX1 Mall Balai Kota, Kota Tangerang. (ist)

Eksekutif Produser film Uti Deng Keke, Hartono Ko menggelar nonton bareng (nobar) di XX1 Mall Balai Kota, Kota Tangerang. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno mengapresiasi film produksi putra daerah asal Manado, Sulawesi Utara berjudul 'Uti Deng Keke'. 

Menurutnya, film Uti Deng Keke digarap dengan latar keindahan alam Manado dan Gorontalo sebagai destinasi wisata sebagai roh cerita yang menarik.

"Selain itu kisahnya menarik, inspiratif dan penuh edukatif. Saya mengimbau dan mengajak masyarakat untuk menonton film Uti Deng Keke," tutur Sandiaga Uno via rekaman video yang dikirim kepada Produser film Uti Deng Keke.

Eksekutif Produser film Uti Deng Keke, Hartono Ko mengungkapkan bahwa saat film tersebut diputar di Manado dan Gorontalo juga mendapat apreasiasi dari banyak penonton. 

"Sambutan penonton film di Gorontalo dan Manado lumayan antusias, sehingga membuat kami makin percaya diri, kalau film Uti Deng Keke layak diputar di bioskop nasional untuk disaksikan penikmat film nasional," kata Hartono di XX1 Mall Balai Kota, Kota Tangerang, Kamis (8/12/2022). 

Hartono berharap filmnya digemari masyarkat luas.

"Kami ingin memberikan pemahaman tentang arti kebhinekaan dan cinta tanah air kepada generasi milenial lewat film," ujar Hartono.

Film Uti Deng Keke dibintangi sejumlah aktor papan atas diantaranya Roy Marten, Mongol, Rency Milano, Geri Iskak Teguh Julianto, Addin Hidayat, dan Fannita Posuma. 

Film ini berkisah tentang persahabatan 4 orang anak berbeda agama dan budaya.

Mereka berteman akrab dari bangku sekolah dasar dan bermimpi menggapai cita-cita tinggi.

"Mereka berempat bersahabat. Tidak hanya peduli sesama, mereka juga peduli sama daerah masing-masing dan penuh cinta NKRI, artinya Torang Lebe dari Soda," pungkas Hartono. (*/mia)

Berita Terkait

News Update