Pelaku Pemalakan Sopir Truk di Jembatan Dua Dibekuk, Polisi: Ngakunya Buat Makan

Sabtu 03 Des 2022, 15:58 WIB
Polsek Penjaringan tangkap pelaku pemalakan sopir truk di Jembatan Dua. (Ist)

Polsek Penjaringan tangkap pelaku pemalakan sopir truk di Jembatan Dua. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID-  Pelaku pemalakan yang kerap meresahkan sejumlah sopir truk di Jembatan Dua, berhasil dibekuk anggota Reskrim Polsek Penjaringan. Aksi pelaku pun, bahkan sempat viral di media sosial (medsos).

Dari tayangan yang beredar, pelaku nekat membuka kaca samping sopir dan memaksa meminta sejumlah uang dengan cara memaksa. 

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Metro Penjaringan, AKP Harry Gasgari menjelaskan, diketahui bahwa pelaku telah melakukan aksinya sebanyak dua kali di tempat berbeda.

“Iya jadi pelaku sebelumnya beraksi di daerah Jembatan dua, kemudia di hari yang sama disaat seorang pengemudi mobil membuka kaca saat kondisi lalu lintas macet," ucap AKP Harry.

Dalam aksinya, sambungnya, pelaku yang meminta uang dengan cara memaksi juga mengancam sopir dengan pisau. Tak hanya itu, pelaku juga mengambil Handphone milik korban.

“Jadi saat uang yang diminta tidak dikasih, pelaku mengambil Handphone Samsung S8 milik korban. Kemudian pelaku berpindah tenpat, dan melakukan pemalakan kembali kepada sopir truk di Jembatan Tiga," jelasnya.

Atas adanya laporan itu, Unit Reskrim Polsek Penjaringan bergerak cepat dan berhasil menangkap pelaku yang sudah meresahkan supir.

“Kita langsung bergerak menangkap pelaku dengan inisial Fj,serta mengamankan barang bukti berupa uang sekitar Rp.75 ribu,serta piso dan 1 Unit Handphone yang di dapatkan oleh pelaku,” katanya.

Harry menambahkan pelaku melakukan aksi tersebut untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. (Cr01).

Berita Terkait
News Update