JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gempa bumi berkekuatan 6,4 Magnitudo terjadi di wilayah Garut, Jawa Barat, Sabtu (3/12/2022) pukul 16.49 WIB.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Dr. Daryono turut mengumumkan hasil analisis gempa.
"Gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo 6,1," kata Daryono lewat keterangan resmi yang diterima Poskota, Sabtu (3/12/2022).
Sementara itu, episenter gempa bumi terletak pada koordinat 7,44" LS; 107,51" BT atau tepatnya berlokasi di darat wilayah Mekarmukti, Garut, Jawa Barat dengan kedalaman 109 km.
Mekanisme gempa bumi
Gempa ini diakibatkan oleh adanya aktivitas dalam lempeng Indo-Australia (intraslab).
"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan geser (strike-slip)," kata Daryono.
Lebih lanjut, ia juga menyebut jika gempa bumi Garut merupakan jenis gempa bumi menengah.
Dampak gempa bumi
Beberapa wilayah yang turut merasakan guncangan gempa di Garut, Jawa Barat itu, yakni:
- Daerah Garut dengan skala intensitas IV MMI