Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Bakal Bergulir pada 3-6 Desember 2022, Sudah 14 Tim Lolos

Jumat 02 Des 2022, 13:19 WIB
Piala Dunia Qatar

Piala Dunia Qatar

Argentina dan Polandia menjadi dua tim dari Grup C yang memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Argentina memastikan satu tempat ke 16 besar setelah sukses mengalahkan Polandia 2-0 di Stadion 974, Doha, Qatar, Kamis (1/12) dini hari WIB.

Hasil ini membuat Albiceleste lolos sebagai juara Grup C dengan koleksi enam

Polandia juga berhak lolos berkat keunggulan selisih gol dari Meksiko yang sama-sama mengemas empat poin.

Sebelumnya, Australia lebih dulu mengunci tiket lolos ke fase gugur usai mengalahkan Denmark 1-0 pada laga terakhir Grup D di Stadion Al Janoub, Rabu (30/11).

Kemenangan ini membuat Australia lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan status runner up Grup D. The Socceros berhak mendampingi Prancis yang sudah lebih dulu lolos sejak matchday kedua.

Sebanyak empat tim ikut memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 pada Kamis (1/12) waktu setempat. Keempatnya tim tersebut adalah Maroko, Kroasia, Jepang, dan Spanyol.

Maroko berhak melaju ke fase gugur usai mengalahkan Kanada 2-1 di laga terakhir Grup F. Kemenangan ini membuat Maroko menyandang status juara grup karena unggul dua angka dari Kroasia yang finis runner up.

Sementara di Grup E, Jepang secara mengejutkan menang atas Spanyol 2-1. Hasil ini mengantar Tim Samurai Biru lolos sebagai juara dengan perolehan enam poin.

Daftar negara yang sudah lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2022:

1. Prancis polandia
2. Brasil
3. Portugal
4. Belanda
5. Senegal
6. Inggris
7. Amerika Serikat
8. Australia
9. Argentina
10. Polandia
11. Maroko
12. Kroasia
13. Jepang
14. Spanyol

(*/tri)

Berita Terkait

News Update