Bharada E: Tembakan Ferdy Sambo Akhiri Hidup Brigadir J

Rabu 30 Nov 2022, 19:44 WIB
Kolase foto Bharada E dan Brigadir J (Foto: ist.)

Kolase foto Bharada E dan Brigadir J (Foto: ist.)

"Cuma mengerang aarggh.. Jatuh," kata Bharada E.

Saat itulah, Bharada E menyebut Ferdy Sambo ikut menembak Brigadir J. Hanya saja, tak ingat jumlah tembakannya.

"Abis almarhum jatuh, FS maju, saya lihat dia pegang senjata dia kokang senjata dia tembak ke arah almarhum," ungkap Bharada E.

"Berapa sekali nembak?" tanya hakim.

"Saya tidak ingat," jawab Bharada E.

Walau tak ingat soal jumlah tembakan, masih terngiang di ingatannya bahw tembakan dari Ferdy Sambo itu sebagai penutup eksekusi. Bahkan, menurut Bharada E tembakan Ferdy Sambo mengakhiri hidup Brigadir J

Alasannya, setelah Ferdy Sambo menembak, tak terdengar lagi suara rintihan Brigadir J.

"Saat saudara FS menembak, masih ada suara lagi?" tanya hakim.

"Tidak ada," kata Bharada E.

Bharada E menyampaikan kesaksian itu saat menjadi saksi untuk terdakwa Kuat Ma'ruf dan Bripka Ricky Rizal alias RR dalam persidangan dugaan pembunuhan berencana Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Dalam perkara ini, para terdakwa termasuk Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi didakwa dengan Pasal 340 KUHP subsider Pasal 338 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke (1) KUHP. (Wanto)

Berita Terkait
News Update