JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beredar video viral Modus dengan menjadi asisten rumah tangga (ART) mencuri di rumah majikannya di wilayah Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara.
Video viral yang diunggah oleh @zonasuntergoesto seorang ibu-ibu yang berusia sekitar 50 tahun terlihat dalam rekaman CCTV berjalan ke salah satu rumah warga untuk bermodus mencari pekerjaan, pada Minggu(20/11/2022).
Saat di konfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Cilincing, AKP Alex Chandra membenarkan kejadian tersebut dengan modus mencari pekerjaan sebagai asisten rumah tangga(ART).
“Iya benar. Jadi korban sudah melaporkan kejadian tersebut. Jadi bermula di saat korban dikenalkan oleh salah satu tetangganya yang mengatakan bahwa ibu tersebut sedang membutuhkan pekerjaan,” ucapnya saat dikonfirmasi Poskota.co.id, Selasa(22/11/2022).
Korban tanpa berpikir panjang dan yakin awalnya dengan pelaku diterima sebagai ART.
“Jadi kebetulan di rumah korban sedang tidak ada pembantu. Makanya diterimalah pelaku bekerja di rumahnya selama 3 hari. Sayangnya korban tidak meminta identitas pelaku,” ucap Alex.
Setelah tiga hari berjalan bekerja pelaku melancarkan aksi dengan diduga dibantu oleh komplotan lain untuk membobol kamar majikan.
“Pelaku melancarkan aksi di saat posisi rumah sedang ditinggal oleh pemiliknya untuk pergi ke gereja. Saat olah TKP diduga pelaku di bantu komplotannya untuk masuk ke dalam kamar yang di kunci pemiliknya dengan membobol plafon rumah,” uncapnya.
Atas kejadian tersebut perhiasan milik majikan raib dan asisten rumah tangga (ART) kabur,pihak kepolisian Polsek Cilincing sedang memburu pelaku.(Cr01)