ADVERTISEMENT

Kontingen PWI DKI Jakarta Usung Kebersamaan dan Siap Jadi Juara di Porwanas 2022

Minggu, 20 November 2022 19:43 WIB

Share
Kontingen PWI DKI Jakarta siap bertanding di Porwanas 2022 di Jatim. (ist)
Kontingen PWI DKI Jakarta siap bertanding di Porwanas 2022 di Jatim. (ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim wartawan DKI Jakarta mengusung semangat kebersamaan dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (Porwanas) 2022 yang akan digelar di Malang Raya, Jawa Timur, 21-25 November 2022.

Dengan berkekuatan 75 wartawan tim Ibukota ini akan turun di tujuh cabang olahraga dari 10 cabor yang dilombakan.

Ketujuh cabor yang diikuti DKI Jakarta adalah atletik, billard, bulutangkis, catur, tenis lapangan, sepakbola dan e- sport.

DKI tidak mengirimkan wakilnya untuk cabor bridge, futsal dan, tenis meja. 

Kontingen DKI Jakarta berangkat dalam dua kloter pada hari Sabtu (19/11/2022) dilepas oleh Ketua PWI DKI Jakarta, Sayid Iskandarsyah, saat melepas kontingen Sayid mengatakan ajang Porwanas adalah ajang silaturahmi sehingga semangat kebersamaan dan juga jiwa sportivitas harus diutamakan.

"Kita usung semangat kebersamaan, di ajang porwanas nanti yang diikuti wartawan dari seluruh Indonesia. Roh dari ajang ini adalah menjalin silaturahmi," ujar Sayid.

Ketua SIWO PWI DKI Jakarta, Agus Susanto berharap kontingen tampil fair play dan siap jadi juara.

"Tunjukan kalau kontingen DKI Jakarta mengutamakan fair play dalam pertandingan nanti di Porwanas. Persahabatan sesama rekan jurnalis seluruh Indonesia punya nilai yang lebih tinggi," tambahnya.

Agus juga mengucapkan terima kasih atas dukung semua pihak yang telah membantu kontingen DKI Jakarta.

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kontingen DKI Jakarta sehingga kita bisa mengikuti Porwanas 2022," pungkasnya. (*/mia)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT