Ungkap Kematian Sekeluarga di Kalideres, Polisi Bakal Undang Ahli Entimologi dan Serangga

Kamis 17 Nov 2022, 07:37 WIB
Dirkrikum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi. (foto: Pandi)

Dirkrikum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi. (foto: Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi menemukan titik terang dalam mengungkap kematian satu keluarga yang tewas dalam keadaan membusuk di Kalisederes, Jakarta Barat.

Mereka tewas dalam keadaan membusuk di dalam rumah beralamat di kawasan Perumahan Komplek Citra Garden 1.

Keempat korban yakni Rudyanto Gunawan (71) dan K Margaret (68), pasangan suami istri. Kemudian Dian (42) anak perempuannya dan Budyanto Gunawan, adik kandung Rudyanto.

Direktur Kriminal Umum (Dirkrikum) Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi mengatakan telah menemui salah satu petunjuk untuk mengungkap kasus tewasnya satu keluarga itu.

Petunjuk yang dimaksud yakni dugaan kematian keempat jenazah dengan durasi yang berbeda.

"Ini salah satu petunjuk yang kami peroleh. Kita memperoleh petunjuk yang penting ya," ujarnya kepada wartawan usai olah TKP lanjutan di rumah korban, Rabu (16/11/2022).

Namun petunjuk tersebut belum mau dibeberkan lebih jauh. Sebab masih dalam pemeriksaan yang melibatkan banyak pihak.

"Seperti misalnya dalam penyelidikan ini kami harus berkoordinasi apakah perlu mengundang ahli entimologi, ahli serangga. Karena kami menemukan misalnya belatung. Dan ini bisa mengarahkan kapan dia meninggal," paparnya.

Maka dari itu, pola interkolaborasi profesi dari berbagai ahli diperlukan dalam rangka scientific crime investigation.

"Jadi gini rekan-rekan, ini kasus yang rumit yang perlu kehati-hatian. Dan ini memang perlu ahli yang nanti akan menjelaskan. Dan ini bukan satu ahli," bebernya.

Sebelumnya diberitakan, warga Perum Komplek Citra Garden, Kalideres, Jakarta Barat digegerkan dengan penemuan empat mayat di dalam rumah, Kamis (10/11/2022).

Berdasarkan informasi yang didapat dari warga setempat, keempat mayat tersebut terdiri dari satu keluarga.

Keempat korban yakni Rudyanto Gunawan (71) dan Margaret (68), mereka berdua pasangan suami istri. Kemudian Dian (42) anak korban dan Budianto (69) adik dari Rudianto. (Pandi).

Berita Terkait

News Update