JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - YG Entertainment buka suara soal rumor Bobby iKON hengkang dari agensi. Perwakilan YG Entertainment memberikan konfirmasi mengenai rumor tersebut.
“Rumor itu tidak berdasar. Masih ada waktu tersisa di kontraknya.” ungkap perwakilan YG Entertainment dikutip dari Soompi, Selasa (15/11/2022).
Kendati demikian, YG Entertainment tidak mengungkapkan secara rinci kapan kontrak Bobby iKON berakhir.
Selain itu, agensi juga tidak mengungkapkan mengenai pembaruan kontrak dengan artisnya.
Rumor mengenai hengkangnya Bobby iKON dari YG Entertainment pertama kali diungkapkan oleh Kpop Herald. Berdasarkan informasi yang diterima dari seorang sumber, Kpop Herald menyebut bahwa Bobby iKON belum memutuskan untuk memperbaharui kontraknya dengan YG Entertainment.
Bobby memulai debutnya sebagai anggota iKON pada tahun 2015 dengan single yang bertajuk My Type. Kini, iKON kembali dengan mini album keempat yang bertajuk Flashback. Album tersebut dirilis pada 3 Mei lalu.
iKON sendiri merupakan boy group asal Korea Selatan yang berada di bawah naungan YG Entertainment. Bobby merupakan salah satu dari enam anggota aktif iKON bersama Donghyuk, Junhoe, Chanwoo, Yunhyeong, dan Jinhwan.