Penasaran Dengan Tampilan Uang Baru, Warga Pandeglang Buru Gerai BI di Alun-alun

Selasa 15 Nov 2022, 13:09 WIB
Puluhan warga Pandeglang saat melakukan penukaran uang lama dengan yang baru. (Foto: Samsul Fatoni).

Puluhan warga Pandeglang saat melakukan penukaran uang lama dengan yang baru. (Foto: Samsul Fatoni).

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Puluhan warga Pandeglang menyerbu gerai Bank Indonesia (BI) di Alun-alun untuk menukarkan uang lama dengan uang baru, lantaran warga masih penasaran dengan uang baru tersebut. 

Pantauan di Alun-alun Pandeglang tepatnya di lokasi gerai BI, puluhan warga rela antri untuk bisa menukarkan uang baru tersebut. Antrian warga pun cukup panjang mulai dari pintu gerbang Alun-alun hingga pintu samping, yang menjadi lokasi penukaran uang. 

Salah seorang warga Sobang, Yadi mengaku, penasaran dengan uang baru. Karena sejauh ini ia hanya mengetahui informasi saja dari warga yang lain tapi bingung bagaimana cara mendapatkannya. 

"Makanya, ketika ada informasi bahwa dalam acara pameran UMKM ini ada gerai BI penukaran uang, saya maksain diri dari Sobang untuk datang ke Alun-alun Pandeglang," ungkapnya, Selasa (15/11/2022). 

Ia mengaku, tidak sia-sia jauh dari Sobang datang ke Alun-alun Pandeglang akhirnya bisa juga mendapatkan uang baru tersebut. Ia menukarkan uang lama dengan uang baru pecahan Rp2000 dan Rp5000. 

"Unik juga bentuk uangnya. Saya tukar uangnya sebanyak Rp700 ribu, pecahan Rp2000 sebanyak Rp200 ribu dan pecahan 5000 ribu sebanyak Rp500 ribu," katanya. 

Iman, warga lainnya mengaku, ia juga baru kali ini bisa memiliki uang baru hasil penukaran di gerai BI ini. Meski sudah dapat informasi sejak lama jika telah terbit uang baru, tapi ia hanya mendengar saja informasinya. 

"Tapi alhamdulillah sekarang bukan hanya sebatas mendengar dari informasi yang beredar, tapi bisa melihat jenis uang baru sekaligus bisa memilikinya," ujarnya. 

Ditambahkannya, ia menukarkan uang lama dengan uang baru sebanyak Rp1,5 juta dengan pecahan uang baru mulai dari pecahan 2000, pecahan 5000, pecahan 10000 hingga pecahan 20000. 

"Pasti anak dan istri saya juga senang. Karena sejauh ini baru bisa mempunyai uang baru, dan saya juga sengaja menukarkan uang lama dengan uang baru agak banyak, supaya bisa dibagi-bagi ke saudara di rumah," tambahnya. (Samsul Fatoni)

News Update