GUDFEST 2022 Ditunda Hingga Tahun Depan, Ini Mekanisme Refund Tiket

Senin 14 Nov 2022, 23:36 WIB
Mekanisme refund tiket GUDFEST 2022. (Instagram/@gud.festival)

Mekanisme refund tiket GUDFEST 2022. (Instagram/@gud.festival)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - GUDFEST 2022 secara resmi ditunda hingga tahun depan pada tanggal 18 sampai 19 Maret 2023. 

Kabar penundaan ini diumumkan oleh pihak promotor GUDLIVE melalui Instagram resmi @gud.festival. 

Selain mengumumkan penundaan jadwal festival musik tersebut, pihak promotor juga mengumumkan mekanisme pengajuan pengembalian tiket atau refund.

Melalui unggahannya, GUDLIVE memastikan bahwa refund akan diproses melalui transfer bank. 

Selain itu, nama pembeli tiket harus sesuai dengan kartu identitas. Kemudian, nama pemilik rekening tujuan harus sesuai dengan nama yang tertera pada tiket dan kartu identitas. 

Periode pengajuan refund terhitung mulai hari ini sampai 2 Desember mendatang melalui link https: bit.ly/refundgudfest2022.

GUDLIVE menegaskan bahwa pengajuan yang melewati batas waktu tidak akan dilayani dan tiket akan dinyatakan hangus. 

Waktu proses pengembalian dana diketahui akan memakan selama 30-60 hari kerja setelah periode pengajuan refund ditutup.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Gudfest (@gud.festival)

Lebih lanjut, refund akan ditransfer sesuai dengan harga tiket termasuk pajak. Namun, tidak termasuk ticketing fee 10%, baiaya transaksi, biaya kartu kredit, biaya proteksi, dan atau biaya tambahan lain. 

GUDLIVE juga mencantumkan email untuk para pembeli tiket yang ingin menanyakan lebih lanjut mengenai mekanisme pengajuan pengembalian dana atau refund tiket. 

Berita Terkait

HONNE Minta Maaf, Imbas GUDFEST 2022 Ditunda

Selasa 15 Nov 2022, 08:49 WIB
undefined

News Update