JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Partai NasDem menyatakan berkomitmen untuk melanjutkan visi pembangunan yang sudah dicanangkan Presiden Jokowi jika kelak Anies Baswedan berhasil menjadi presiden. Ia meminta koalisinya, PKS dan Demokrat, juga mengikuti visi tersebut.
Politikus Nasdem, Bestari Barus, hakulyakin jika Anies Baswedan memiliki komitmen yang sama untuk melanjutkan pembangunan pemerintah presiden Jokowi. Ia mencontohkan langkah Anies yang merampungkan pembangunan Kampung Aquarium, Jakarta Utara.
"Beberapa pengalaman di DKI juga memperlihatkan bahwa Anies itu senang melanjutkan apa yang jadi legacy Pak Jokowi atau apa yang belum diselesaikan Pak Jokowi pada masanya, diselesaikan oleh Pak Anies. Contohnya rusun Kampung Aquarium," kata Bestari di Jakarta, kemarin (4/11/2022).
Bestari mengatakan visi melanjutkan program Jokowi harus menjadi kesepakatan antara partainya dengan Partai Demokrat dan PKS, sebelum mereka mengumumkan calon wakil presiden pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024.
"Koalisi ini diharapkan melanjutkan apa yang sudah menjadi legacy, melanjutkan pembangunan yang ada sesuai dengan komitmen pak Anies sebagaimana visinya change and continuity," katanya.
Bestari menuturkan, upaya Anies merevitalisasi Kampung Aquarium itu menunjukkan komitmen Anies Baswedan melanjutkan program yang dilaksanakan pemerintahan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo.
"Itu artinya Anies sejalan dengan apa yang jadi harapan Pak Jokowi. Jadi, bukan pemerintah baru, baru lagi semuanya. Ini kapan kelarnya ini. Makanya ini komitmen Pak Anies untuk melanjutkan legacy presiden Jokowi," ungkapnya.
Terkait posisi Cawapres pendamping Anies Baswedan, dia mengatakan, hingga saat ini Partai NasDem tetap pada komitmen menyerahkan sepenuhnya kepada Anies Baswedan untuk menentukan calon Wapres pendampingnya.
"NasDem bulat-bulat menyerahkan keputusan siapa Cawapresnya kepada Anies siapa yang paling pas untuk dia bawa menjadi Cawapres," kata Bestari.(*)