JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jaket kulit saat ini digemari oleh berbagai kalangan dari anak-anak, remaja hingga dewasa.
Nah, apakah Anda suka memakai jaket kulit?, sudah tahu kan cara merawat jaket kulit?
Menurut buku Mick Farren Black Leather Jackets, selama Perang Dunia I, jaket kulit dibuat dari chamois, kulit rusa, kulit domba dan kulit sapi.
Namun, saat ini sudah banyak bahan yang bisa digunakan untuk membuat jaket kulit, termasuk kulit sintetis yang harganya lebih terjangkau.
Popularitas jaket kulit dimulai pada pertengahan 1940-an hingga 1950-an.
Jaket kulit mulai diterima publik setelah secara rutin dikenakan oleh aktor pria di berbagai film Hollywood, seperti Jimmy Stewart dalam Night Voyage (1957), Gary Cooper dalam Ringing the Bell, Harrison Ford dalam film Indiana Jones.
Kini jaket kulit tidak hanya dipakai oleh pria, namun juga menjadi salah satu ikon fashion wanita.
Dipadukan dengan pakaian lain, jaket kulit bisa terlihat formal, santai atau boyish.
Meski begitu, jaket kulit membutuhkan perawatan ekstra tidak seperti jaket kain lainnya.
Sebab, jika tidak dirawat dengan baik, jaket kulit yang Anda miliki bisa berjamur, koyak, atau bahkan rontok.
Salah satu kendala memiliki jaket kulit adalah terasa kaku dan berat saat dipakai.