Kebakaran Hanguskan Belasan Rumah Kontrakan di Cengkareng

Minggu 30 Okt 2022, 12:40 WIB
Kebakaran melanda belasan rumah kontrakan di kawasan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. (Ist)

Kebakaran melanda belasan rumah kontrakan di kawasan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Kebakaran melanda belasan rumah hunian padat penduduk di Jalan Kacang Tanah Raya, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (30/10/2022).

Menurut Joto, selaku petugas Kelurahan, kebakaran terjadi sekira pukul 09.00 WIB. Saat itu kebetulan dirinya sedang melintas.

"Perkiraan ada belasan rumah yang terbakar, itu rumah kontrakan," ujarnya kepada poskota.co.id saat dikonfirmasi.

Joto tidak mengetahui persis penyebab kebakaran. Dia mengatakan petugas pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api.

"Penyebab kurang tau ya, tadi petugas damkar masih madamin, terus saya balik ke kantor takut ada yang perlu bantuan atau gimana," paparnya.

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Sardi mengatakan, pihaknya menerima informasi langsung menuju ke TKP kebakaran.

"Objek yang terbakar rumah tinggal padat hunian," tuturnya.

Sebanyak 15 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan diisi 75 personil dikerahkan untuk memadamkan api.

"Api sudah dapat dilokalisir, saat ini dalam proses pendinginan," paparnya.

Belum diketahui pasti apakah ada korban jiwa atau luka dalam peristiwa kebakaran tersebut. Termasuk penyebab kebakaran masih dilakukan pendataan (Pandi)

Berita Terkait

News Update