Timnas Amerika Serikat (foto: twitter/USMNT)

GIBOL QATAR

Piala Dunia 2022 Qatar: Profil Timnas Amerika Serikat

Selasa 25 Okt 2022, 14:53 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Amerika Serikat menjadi salah satu peserta dari zona Concacaf yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Amerika Serikat lolos ke Qatar setelag finis di urutan ketiga di papan klasemen kualifikasi zona Concacaf dengan mengemas 25 poin.

Hasil tersebut membuat The Stars & Stripes (julukan Amerika Serikat) lolos otomatis ke Qatar.

Ini merupakan ke-11 kalinya Amerika Serikat berpatisipasi di Piala Dunia. Prestasi terbaik mereka adalah menembus semifinal pada edisi pertama (1930).

Dalam perhelatan sepak bola paling bergengsi itu, Amerika Serikat tergabung di  Grup B bersama Inggris, Iran dan Wales.

Melihat hasil undian grup itu, rasanya tidak mudah bagi Amerika Serikat untuk lolos dari babak grup.

Inggris dan Wales diyakini akan menjadi ujian berat bagi Amerika Serikat. Namun jika tim asuhan Gregg Berhalter bisa mengatasi kedua tim itu, peluang lolos cukup terbuka.

Amerika Serikat memiliki ke dalaman skuad yang apik. Gregg Berhalter, sebagai juru taktik memiliki banyak pilihan dalam meracik  pemain.

Dari lini belakang, ada nama Sergino Dest, pemain yang sudah memiliki pengalaman di kancah Eropa.

Dest kini tengah memperkuat raksasa Italia, AC Milan. Sebelumnya, pemain 21 tahun itu sempat membela Barcelona.

Bersama Blaugrana, Dest mencatatkan 72 penampilan dan menggelontorkan 3 gol dan 4 assist.

Selain itu, Amerika Serikat juga mempunyai Christian Pulisic yang siap mengobrak-abrik lini pertahanan lawan. Ia diyakini bakal menjadi pemain kunci The Stars & Stripes.

Pengalaman Pulisic tidak perlu diragukan lagi. Meski baru berusia 24 tahun, ia sudah memperkuat dua tim raksasa Eropa yakni Borussia Dortmund dan Chelsea (saat ini).

Pulisic menjalani debut di timnas senior Amerika Serikat pada 2016. Sejak itu, ia tercatat sudah tampil sebanyak 50 kali dan mencetak 21 gol.


Profil Timnas Amerika Serikat 

Nama Asosiasi: USSF
Konfederasi: Concacaf
Julukan: The Stars & Stripes
Pelatih: Gregg Berhalter
Penampilan di Piala Dunia: 11 kali
Prestasi terbaik: Semifinal (1930)

Tags:
GIBOL QATARPiala Duniapiala dunia qatar 2022profil timTim Amerika Serikat

Reporter

Administrator

Editor