Kepergok Warga, 4 Pelaku Curanmor di Kalideres Gagal Gasak Motor

Selasa 18 Okt 2022, 13:34 WIB
Aksi komplotan pencuri motor di kawasan Kalideres yang gagal mencuri karena kepergok warga. (Tangkapan Layar)

Aksi komplotan pencuri motor di kawasan Kalideres yang gagal mencuri karena kepergok warga. (Tangkapan Layar)

JAKARTA,  POSKOTA.CO.ID - Percobaan pencurian sepeda motor (curanmor) terekam kamera pengawas cctv di kawasan Kalideres, Jakarta Barat. Komplotan pelaku berjumlah empat orang gagal merampas motor matic warga.

Aksi para pelaku viral di media sosial setelah akun instagram @jakartabarat24jam mengunggahnya pada Senin (17/10/2022) malam.

"Bantu up percobaan maling motor di Jalan Peta Barat Gg Asmad Kelana depan SMP 186, Kalideres, Jakbar," tulisnya dalam caption.

Dalam rekaman cctv viral itu memperlihatkan komplotan pencuri berjumlah empat orang mengendarai dua sepeda motor saling berboncengan tengah melintas di sebuah gang sempit.

Para pelaku lalu tertuju pada satu motor warga yang tengah terparkir. Mereka kemudian berusaha mencuri motor tersebut dengan cara membobol stop kontak.

Sayangnya, para pelaku tidak dapat menguasai motor korban. Mereka diduga kepergok oleh salah pemilik kendaraan dan langsung kabur meninggalkan lokasi.

Tetangga korban, Annita mengatakan, aksi percobaan curanmor tersebut terjadi pada Senin (17/10/2022) sekitar pukul 1 siang. Korban tetangganya sendiri.

"Itu motor tetangga sebelah saya, kejadian jam 1 siang," ujarnya kepada wartawan saat dikonfirmasi, Selasa (18/10/2022).

Menurut Annita, saat itu para pelaku sudah berhasil membobol stop kontak motor. Hanya saja aksi mereka gagal lantaran ada warga yang tengah melintas. Mereka panik lalu kabur.

"Dari hasil cctv gagal melakukan pencurian. Stop kontak motor korban sudah dijebol pelaku," paparnya.

Annita berharap pihak terkait bisa segera mengungkap kasus tersebut. Meskipun gagal mencuri, namun aksi para pelaku sangat meresahkan warga. (Pandi)

Berita Terkait
News Update