Kapolri Batalkan Jabatan Irjen Teddy Minahasa Jadi Kapolda Jatim

Jumat 14 Okt 2022, 17:12 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, melakukan jumpa pers terkait penangkapan Kapolda Jawa Timur, Irjen Teddy Minahasa. (andi adam faturahman)

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, melakukan jumpa pers terkait penangkapan Kapolda Jawa Timur, Irjen Teddy Minahasa. (andi adam faturahman)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, membatalkan pemberian jabatan baru bagi Irjen Teddy Minahasa (TM) sebagai Kapolda Jawa Timur menggantikan Irjen Nico Afinta.

Hal ini, dilakukan Listyo sebagai bentuk dan langkah tegas Polri dalam menindak anggota-anggota yang menyalahi wewenang.

"Terkait dengan posisi Irjen TM yang kemarin baru saja kita keluarkan TR (Surat Telegram rahasia) untuk mengisi Polda Jatim, hari ini saya keluarkan TR pembatalan," jata Listyo dalam jumpa pers di kantornya, Jum'at (14/10/2022).

Mantan Kapolda Banten itu melanjutkan, dengan pembatalan tersebut, maka akan ditunjuk kembali perwira tinggi (Pati) Polri untuk menggantikan Irjen Teddy Minahasa sebagai Kapolda Jawa Timur.

"Kita ganti dengan pejabat yang baru," ujar Listyo.

Adapun dalam penangkapan Irjen Teddy Minahasa, ucap dia, hal ini akan dijelaskan lebih dalam oleh Kapolda Metro Jaya nanti.

"Kemudian dengan peran masing-masing tentunya nanti Pak Kapolda Metro yang akan menjelaskan," papar dia.

"Namun, itu adalah bentuk komitmen kami langkah tegas kami dalam melakukan tindakan terhadap anggota-anggota yang melanggar," tambahnya Listyo.

Sebelumnya, kalangan awak media dihebohkan dengan informasi yang menyebutkan, Kapolda Jawa Timur, Irjen Teddy Minahasa diduga ditangkap Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri terkait kasus narkotika.

Terkait hal ini, Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo mengatakan telah mendengar akan informasi dugaan penangkapan terhadap Irjen Teddy Minahasa.

Namun, ia tak ingin membeberkan detail ihwal dugaan penangkapan terhadap Jenderal berbintang dua itu.

"(Benar Irjen Teddy Minahasa ditangkap Propam terkait kasus dugaan narkoba?) Sore ini akan disampaikan rilis oleh Bapak Kapolri," ujar Dedi.

Adapun, Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni menyebut juga telah mendengar rumor ihwal dugaan penangkapan ini.

Namun, dia juga enggan untuk membeberkan detail terkait kesahiham dugaan penangkapan terhadap Irjen Teddy Minahasa.

"(Benar Irjen Teddy Minahasa ditangkap Propam terkait kasus dugaan narkoba?) Diduga benar," ucapnya singkat.

Sebagai informasi, Irjen Teddy Minahasa dipercaya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk mengemban jabatan sebagai Kapolda Jawa Timur yang baru, menggantikan Irjen Nico Afinta yang dimutasi menjadi Staf Ahli Sosial Budaya Kapolri.

Adapun pengukuhan Irhen Teddy Minahasa menjadi Kapolda Jawa Timur, tertuang dalam Surat Telegram Rahasia (TR) bernomor ST/2134/X/KEP/2022 tertanggal 10 Oktober 2022.

Dalam hal ini, dikatakan Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo, mutasi yang dilakukan adalah hal yang alamiah di tubuh Korps Bhayangkara, selain dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi.

"Ya betul, TR tersebut adalah tour of duty dan tour of area, mutasi adalah hal yang alamiah diorganisasi Polri dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi," pungkas Dedi saat dikonfirmasi, Senin (10/10/2022). (adam)

Berita Terkait

News Update