Saat berpartisipasi dalam cheerleaders, dirinya mengalami kegembiraan dalam kehidupan kampus dan bertemu berbagai orang dari Teyia, seperti Park Jung Woo (Bae In Hyuk), Jin Sun Ho (Kim Hyun Jin), Tae Cho Hee (Jang Gyu Ri), Joo Sun Ja (Lee Eun Saem), dan Bae Young Woong (Yang Dong Geun).
3. Bad Prosecutor
Drama terbaru yang menjadi ajang comeback Do Kyung Soo usai menjalani wajib militer ini mengisahkan tentang jaksa yang buruk.
Jin Jung (Do Kyung Soo) seorang jaksa yang terkadang mengandalkan tindakan dan tipu daya yang bijaksana, dibanding praktik hukum standar.
Namun, disaat yang sama ia memiliki rasa keadilan dan hati nurani yang dalam. Jin Jung akan berdiri di sisi yang lemah dan berperang melawan yang jahat serta mengeluarkan mata untuk keadilan.
Jin Jung menggunakan cara-cara yang bijaksana daripada cara-cara konvensional, trik di atas prosedur standar, dan kenakalan di atas ketulusan untuk menghentikan penguasa yang korupsi.
Drama Korea ini sudah tayang dari 6 Oktober 2022 di Viu dengan 12 episode.
4. Glitch
Jeon Bae Soo hingga Tae Won Seok memiliki tema yang berbeda dengan drama Korea lainnya. Glitch mempersembahkan drama yang membahas makhluk luar angkasa dengan 10 episode.
Mengisahkan tentang Hong Ji Hyo (Jeon Yeo Been) yang mencari kekasihnya yang hilang di suatu malam dalam kilatan cahaya yang tidak banyak diketahui. Hong Ji Hyo terus mencari keberadaan kekasihnya dibantu Heo Bo Ra (Nana) dan member klub UFO untuk memecagkan misteri.