"Secara instrumen keuangan kita siap dengan BTT, tapi sesuai tahapannya objek opisioning di kabupaten kota, regulasinya ada penetapan darurat oleh kabupaten kota. Itu langkah secara aturan untuk bisa tempuh," terangnya.
Menurutnya, Banten dalam kajian ilmiah memiliki potensi terjadinya benca alam. Untuk itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar waspada dan memantau informasi kebencanaan.
"Imbauan, ini kita tidak tahu yang namanya alam, memang Banten ada potensi adanya bencana alam ini meskipun itu sangat tidak kita hendaki, oleh karenanya harus hati-hati, waspada," imbaunya.
Perlu diketahui, banjir Bandang di Cilograng dan Bayah, Kabupaten Lebak, menyebabkan 374 rumah terdampak. Selain itu, 8 akses jalan dan jembatan putus. (Bilal)