Kopi Pagi Harmoko: Optimisme Bangsa

Kamis 06 Okt 2022, 07:05 WIB

Tak berlebihan sekiranya dikatakan sikap pantang menyerah merupakan cerminan bangsa Indonesia. Sikap inilah yang hendaknya terus dipupuk agar tetap menyala dalam dada generasi muda era kini, di mana tantangan yang dihadapi kian beragam dan semakin kompleks.

Tentu pantang menyerah bukanlah slogan belaka, tetapi sebuah perwujudan adanya kerja keras dan kerja cerdas sebagaimana para pejuang mengusir penjajah.

Dalam filosofi Jawa dikenal  “Jer basuki mawa beya” yang artinya untuk  memperoleh keberhasilan dalam mencapai tujuan atau cita-cita, diperlukan kerja keras dan pengorbanan. Termasuk berkorban waktu, tenaga, modal, dan pikiran. Intinya berusaha keras sekuat tenaga. Diibaratkan “Jika tidak bisa terbang, berlarilah. Jika tidak bisa berlari, berjalanlah. Jika tidak bisa berjalan, merangkaklah..”

Maknanya lakukan semampu yang kita bisa, yang terpenting jangan pernah berhenti sebelum “hantu krisis” pergi. Jangan putus asa sebelum awan gelap sirna dari negeri kita. (Azisoko)

Berita Terkait

Kebenaran Palsu

Senin 10 Okt 2022, 06:00 WIB
undefined

Nuswantara Jaya Kembali (1)

Senin 17 Okt 2022, 06:10 WIB
undefined

Nuswantara Jaya Kembali (3)

Senin 24 Okt 2022, 06:00 WIB
undefined

Nuswantara Jaya Kembali (4)

Kamis 27 Okt 2022, 06:00 WIB
undefined

Kopi Pagi Harmoko: Kebijakan Membumi

Senin 19 Des 2022, 07:20 WIB
undefined

Kopi Pagi Harmoko: Selamat Berkompetisi

Kamis 22 Des 2022, 07:00 WIB
undefined
News Update