Duh! 351 Orang di Jakarta Barat Terjangkit HIV, Mayoritas Ibu Rumah Tangga

Rabu 21 Sep 2022, 15:13 WIB
Sekretaris Komisi Penanggulangan Aids Jakarta Barat, Sukarno. (foto: poskota/pandi)

Sekretaris Komisi Penanggulangan Aids Jakarta Barat, Sukarno. (foto: poskota/pandi)

"Ibu rumah tangga kita ga tau seperti apa itu kan survei sosial, tapi antara lain adalah ibu hamil kemudian orang laki maupun perempuan yang kena penyakit TB atau pun kita anggap punya penyakit yang antara lain demam selama 3 bulan enggak turun-turun itu kita tes HIV nya," paparnya.

Namun demikian, saat ditanya lebih jauh terkait berapa banyak warga yang sudah terjangkit virus Aids, Sukarno mengaku belum mendapat data secara pasti.

Dia memastikan bahwa warga yang terjangkit HIV dipastikan mendapat pelayanan yang maksimal melalui lembaga swadaya masyarakat yang telah ada di setiap Kecamatan.

"Saya punya ada 9 LSM dan orang-orangnya termasuk tenaga medis yang dari Puskesmas juga mendampingi. Ya pengobatannya cuma satu, namanya anti retro viral (ARV) hanya itu," papar Sukarno.

Lanjut Sukarno, dirinya memastikan 351 warga yang terjangkit HIV tersebut sudah menjalani pengobatan di RS maupun Puskesmas.

"Bagi orang-orang yang terkena HIV saya harapkan juga bisa minum obat secara rutin ke puskesmas yang terdekat karena tidak dijual ke pasaran, hanya di Rumah Sakit dan Puskesmas yang telah ditetapkan," pungkasnya. (pandi)

Berita Terkait

News Update