Puluhan Warga Geruduk Kantor Lurah Jembatan Lima, Tuntut Gugurkan Ketua RW Terpilih Karena Diduga Pakai Ijazah Palsu

Selasa 20 Sep 2022, 09:39 WIB
Puluhan warga menggeruduk kantor Kelurahan Jembatan Lima untuk menuntut agar segera menggugurkan ketua RW terpilih yang baru. (Foto: Pandi)

Puluhan warga menggeruduk kantor Kelurahan Jembatan Lima untuk menuntut agar segera menggugurkan ketua RW terpilih yang baru. (Foto: Pandi)

Dia bahkan telah melakukan pengecekan terkait ijazah palsu yang diduga digunakan kandidat nomor dua itu. Ternyata, ijazah paket C tersebut bukan milik kandidat.

"Sebenarnya kandidat nomor 2 itu tidak berhak untuk mendaftar dan mencalonkan karena tidak punya ijazah. Sangat kecewa, kita dirugikan. Ini ada unsur pidananya pemalsuan ijazah," ucap Siska.

Terpisah, Lurah Jembatan Lima, Amperiyani mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan musyawarah terkait insiden tersebut.

"Penetapan ketua RW karena setelah pemilihan ada masalah. Kita kan berkewajiban untuk meneliti semua itu. Yang sudah kita rapatkan tingkat kota," paparnya.

Awal Oktober nanti, kata Amperiyani, pihaknya akan mengundang beberapa pihak, salah satunya ketua RT, LMK dan FKDM untuk membahas perkara yang tengah digelisahkan oleh warga itu.

"Sekitar 20-an warga datang ke sini. Kita akan nanti mengundang ketua RT, LMK, FKDM di awal bulan Oktober," pungkasnya. (Pandi)
 

News Update