Eks Penasihat Keamanan Nasional AS: Rusia Tak Akan Gunakan Nuklir Kecuali…

Sabtu 17 Sep 2022, 21:00 WIB
John Bolton

John Bolton

AS, POSKOTA.CO.ID - Bahaya perang nuklir AS dan Rusia semakin nyata.

Pernyataan ini disampaikan mantan Penasihat Keamanan Nasional Amerika Serikat John Bolton.

Dia mengatakan bahaya potensial penggunaan senjata nuklir bukanlah untuk mengubah kondisi arena pertempuran. Tetapi untuk memperkuat posisi Presiden Rusia Vladimir Putin di rumahnya.

Klaim ini dia nyatakan dalam acara radio pekan ini.

Dia pun sempat ditanya kemungkinannya Vladimir Putin akan menggunakan senjata nuklir dan hal tersebut diiyakan.

"Saat ini setelah keberhasilan Ukraina di wilayah utara, kita berada pada titik ini. Tetapi dibandingkan dengan sebelumnya kita jauh lebih dekat dengan perang nuklir," ucap John Bolton.

"Putin tidak akan menggunakan senjata nuklir kecuali pasukan Ukraina berhasil meraih kemenangan yang dianggap cukup untuk menembus perbatasan Rusia," pungkasnya. ***

Berita Terkait

Demonstrasi Guncang Hebat Iran

Minggu 25 Sep 2022, 09:00 WIB
undefined

News Update