Logo Liga 1 (foto: Liga Indonesia Baru)

Sepak Bola

Liga 1: Persija Vs Madura United, Duel Perebutan Puncak Klasemen

Jumat 16 Sep 2022, 15:22 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Laga big match akan tersaji saat Persija Jakarta menghadapi  Madura United dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.

Duel dua tim papan atas itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Sabtu (17/9/2022) malam WIB.

Laga ini diprediksi bakal berjalan menarik. Sebab, Madura United yang kini berada di puncak klasemen, terancam digeser Persija.

Madura United saat ini masih menempati posisi pertama dengan koleksi 22 poin. Sementara Persija berada di urutan kelima dengan mengemas 20 poin.

Itu artinya, siapa yang mampu menyabet poin penuh di laga nanti, maka tim tersebutlah yang berhak duduk di puncak klasemen sementara Liga 1.

Persija yang berstatus sebagai tuan rumah sedang diselimuti tren positif. Tim berjuluk Macan Kemayoran ini sukses meraih kemenangan di lima pertandingan beruntun.

Terbaru, pasukan Thomas Doll berhasil mengandaskan perlawanan Barito Putera dengan skor 1-0.

Rasa optimis muncul dari salah satu pemain Persija, Abdulla Yusuf Helal. Pemain asal Bahrain itu harus absen saat Persija melawan Barito Putera karena tidak fit.

Untuk itu, Yusuf memastikan dirinya akan menunjukkan penampilan terbaiknya demi bisa membantu Persija menang atas Madura United.

“Pertandingan kemarin saya absen karena tidak fit, kini saatnya saya membantu Persija untuk meraih kemenangan," kata Yusuf.

Yusuf hingga kini sudah mengoleksi tiga gol untuk Persija. Gol tersebut ia ciptakan saat melawan Rans Nusantara FC (2) dan Persita Tangerang (1).

Di sisi lain, pelatih Madura United, Fabio Lefundes mewaspadai penyerang andalan Persija yakni Michael Krmencik.

Seperti diketahui, Krmencik sedang dalam performa menanjak. Striker asal Ceko ini telah mengoleksi lima gol hingga pekan kesembilan.

Hebatnya lagi, empat dari lima gol itu, dicetak Krmencik di tiga pertandingan beruntun saat melawan Barito Putera,  Bhayangkara FC, dan Arema FC.

Fabio pun berharap, para pemainnya, terutama barisan pemain belakang bisa tampil lebih solid dan mencegah Krmencik beraksi.

Selain mengantisipasi kontribusi Krmencik, Fabio juga mengimbau Fachruddin Aryanto cs bisa meredam pemain Persija lainnya.

"Striker mereka (Persija Jakarta) memang sedang on fire. Kami harus waspadai itu, termasuk pemain-pemain lain. Saya akan siapkan untuk meredamnya. Kami upayakan bisa lakukan itu nanti di rumah mereka," ujar Fabio.

Tags:
liga 1persijaMadura UnitedPuncak Klasemen

Reporter

Administrator

Editor