Warga berusaha memadamkan api yang menyala di atap bangunan rumah korban. (Ist).

Regional

Satu Rumah di Desa Cisereh Pandeglang Terbakar, Kerugian hingga Puluhan Juta

Kamis 15 Sep 2022, 06:10 WIB

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Satu bangunan berupa rumah milik Nasihatul Aeniah (53), warga Kampung Kadukandel, Desa Cisereh, Kecamatan Cisata, Pandeglang nyaris ludes dilahap si jago merah, Rabu (14/9/2022).

Bencana kebakaran yang melanda bangunan rumah korban tersebut diduga dari arus pendek listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun korban mengalami kerugian materi sebesar Rp20 juta.

Api yang membakar rumah korban sudah merambah kebagian atap bangunan. Beruntung warga dengan cekatan melakukan pemadaman api tersebut, meski dengan menggunakan alat seadanya api berhasil dipadamkan.

"Masyarakat ramai-ramai memadamkan api yang sudah merambah ke atap bangunan. Api berhasil dipadamkan setelah membuat sebagian bangunan rumah korban hangus," ungkap Rohman, Kepala Desa Cisereh.

Kades juga berharap, agra dinas atau instansi terkait di Pandeglang agar dapat segera menurunkan bantuan kepada korban bencana kebakaran tersebut.

"Kami juga sudah melaporkan kejadian ini, dengan garapan Pemda Pandeglang atua dinas terkait segera menurunkan bantuan kepada korban," harapnya.

Saat ini korban masih tinggal di rumahnya, karena dampak kebakaran itu hanya sebagian bangunan yang terbakar. Sebagian bangunan lainnya masih bisa dihuni.

"Hanya dapur rumah yang terbakar, jadi sebagian bangunan rumah masih bisa dihuni. Sehingga korban tidak mengungsi," ujarnya.

Terpisah, Camat Cisata, Asep Permana membenarkan, jika di wilayahnya telah terjadi bencana kebakaran yang melanda satu rumah warganya.

"Iya, kejadiannya siang hari tadi. Kami juga sudah ke lapangan, kerugian materi yang dialami korban ditaksir mencapai Rp 20 juta rupiah," tandasnya. (Samsul Fatoni).


 

Tags:
kebakaranrumah-terbakarpandeglangkerugian materialPuluhan Juta

Administrator

Reporter

Administrator

Editor