JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Kaesang Pangarep nampaknya kesal rencana pernikahannya dengan sang kekasih, Erina Gudono pada akhir tahun ini bocor ke publik tanpa sepengetahuan dirinya.
Apalagi sosok yang membocorkan rencana pernikahannya bukan orang lain, yakni Teguh Prakosa Wakil Wali Kota Solo yang mewakili Gibran Rakabuming Raka untuk hadir di acara Grand Final Lead National Series by Indihome yang berlangsung di GOR Sritex Arena Solo.
Gibran, sang kakak kandung Kaesang yang seharusnya menghadiri pembukaan acara final e-sport tersebut harus absen. Dalam kesempatan itu, Sang Wakil Wali Kota pun mengungkapkan bahwa Gibran sedang sibuk menyiapkan pesta pernikahan adiknya yang tak lain adalah Kaesang.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kaesang melalui cuitan di akun Twitter pribadinya.
"Padahal pengen ngumumin sendiri, malah orang lain yang ngumumin. Di acara e-sport lagi ngumuminnya," tulis Kaesang Pangarep dikutip Selasa (13/09/2022)
Kendati demikian, Kaesang tetap meminta doa agar acara pernikahannya berjalan lancar.
"Yo weslah, yang penting doanya," tandasnya.