Dengan kapasitas produksi 3,6 juta pasang sepatu per bulan dan nilai ekspor mencapai 550 juta dolar AS di tahun 2021.
"Berkat dukungan pemerintah dan kepercayaan Nike, perusahaan kami dapat bertahan dalam situasi pandemi saat ini," ucapnya.
Yeong Yul berharap, pemerintah mendukung penuh dengan kebijakan yang memudahkan industri padat karya untuk dapat terus berkembang.
"Sehingga kami dapat terus membuka lapangan kerja," katanya.
Direktur Nike Indonesia, Joseph Warren mengaku sangat bangga dan berterima kasih atas kesempatan dan waktu yang diluangkan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan untuk menyksikan pelepasan ekspor alas kaki oleh Pratama Indonesia, yang kali ini sebanyak 99 kontainer untuk tujuan ekspor ke Uni Eropa.
"Uni Eropa merupakan tujuan ekspor nomor 2 terbesar untuk produk-produk Nike yang di buat di Indonesia. Dengan total ekspor setiap tahun 707 juta dolar dolar AS yang semuanya dibuat di 39 pabrik Nike di negara tercinta. Ekspor kali ini menjadi sangat berarti bagi kami dan jaringan pabrik-pabrik kami di Indonesia," ucap Warren. (wanto)