JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar duka datang dari keluarga Dewi Lestari. Sang suami, Reza Gunawan dinyatakan meninggal duni pada hari ini, Selasa (6/9/2022).
Hal tersebut diketahui melalui postingan Alvin Adamn lewat akun Instagram pribadinya.
"Innalillahi wa'innaillahi rojiun, Telah berpulang mas Reza Gunawan, Selasa, 6 Sept 2022 pukul 11:53 WIB," tulis Alvin Adam dalam keterangan foto Reza yang dibagikannya.
Pria yang berprofesi sebagai presenter itu mengabarkan bahwa saat ini jenazah Reza tengah disemayamkan di rumah duka di kawasan BSD City.
Sebelumnya, Reza sempat dikabarkan mengalami stroke dan menjalani perawatan di rumah sakit. Dewi Lestari juga pernah menuturkan jika mendiang sang suami, telah dibawa pulang untuk menjalani pemulihan.
Para rekan selebritis pun turut mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya suami dari Dewi Lestari salah satunya Vidi Aldiano.
"Innalilahi wa innailaihi rojiun mas @rezagunawan," tulis Vidi Aldiano dalam Instagram Storiesnya. (Tresia)