Masyarakat nelayan di Pandeglang saat mengikuti karnaval jelang pesta laut. (Ist).

Regional

Duh! Kangen Pesta Laut, Masyarakat Nelayan di Pandeglang Antusias Ikut Karnaval

Minggu 04 Sep 2022, 15:27 WIB

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Menyambut kegiatan pesta laut yang bakal dilangsungkan tanggal 14 September 2022 nanti, masyarakat nelayan di wilayah Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang menggelar karnavalan.

Dalam kegiatan tersebut, warga nelayan cukup antusias menyambut pesta laut tersebut, lantaran sejak beberapa tahun dilanda pandemi Covid-19, pesta laut akan bisa kembali digelar di tahun 2022 ini.

Antusias warga terlihat saat membludaknya masyarakat nelayan saat mengikuti kegiatan karnaval. Dalam kegiatan itu, berbagai pernak-pernik ditampilkan oleh peserta.

Mulai dari iring-iringan pasangan pengantin yang sudah lanjut usia, tuyul-tuyulan, kendaraan yang dihias serta pernak-pernik lainnya yang cukup menarik perhatian masyarakat.

Encep Waas, Ketua Paguyuban Nelayan Pandeglang mengungkapkan, bahwa pada tanggal 14 nanti bakal digelar pesta laut yang sudah menjadi tradisi masyarakat nelayan.

Hari ini, Minggu (4/9/2022) kata dia, masyarakat nelayan melangsungkan karnaval untuk menyambut acara pesta laut tersebut.

"Alhamdulillah masyarakat nelayan cukup antusias. Soalnya masyarakat tumpah ruah mengikuti acara karnaval ini," ungkapnya.

Antusiasnya masyarakat nelayan, lantaran pesta laut ini baru akan bisa digelar tahun ini. Soalnya, beberapa pasca dilanda bencana tsunami selat sunda tahun 2018 lalu dan dilanda pandemi Covid-19, kegiatan pesta laut tidak bisa digelar.

"Masyarakat nelayan kangen dengan acara ini. Makanya pas karnaval masyarakat membludak ," katanya.

Pesta laut jelas Encep, merupakan tradisi turun temurun yang biasa dilakukan masyarakat nelayan dalam setiap tahun sekali. Ini lanjutnya lagi, salah satu upaya dalam menjaga atau melestarikan budaya.

"Dalam menyambut pesta laut ini, bukan hanya sebatas karnavalan yang dilakukan masyarakat nelayan. Tapi ada berbagai kegiatan mulai dari hiburan, pentas seni budaya serta kegiatan lainnya," jelasnya.

Salah seorang peserta karnaval, Inez mengaku, kangen dengan acara pesta laut ini. Karena sudah lama tidak digelar, makanya hari ini ia dan warga lainnya ramai-ramai mengikuti acara karnaval.

"Iya udah lama gak ada acara ini. Alhamdulillah sekarang bisa lagi digelar, seneng rasanya bis ikutan acara seperti ini lagi," ucapnya. (Samsul Fatoni).

Tags:
Duhkangenpesta lautmasyarakatnelayandi pandeglangantusiasIkut Karnaval

Samsul Fatoni

Reporter

Administrator

Editor