TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Warga Desa Curug Kulon, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, mengeluhkan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) yang mati di Jalan Raya Curug hingga Binong. Pasalnya, dengan kondisi jalan yang gelap tersebut sering terjadi kecelakaan lalulintas.
Salah satu warga Desa Curug Kulon, Kecamatan Curug, Lukman mengatakan, PJU telah lama tidak berfungsi, namun sampai saat ini belum ada pwrbaikan sama sekali dari pihak Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui Dinas Perhubungan.
“Sudah lama lampu ini tidak menyala. Setiap kali saya pulang kerja di malam hari tidak pernah berfungsi atau mati,” katanya, Senin (29/8/2022).
Perawatan PJU tersebut seakan-akan luput dari perhatian pemerintah setempat. Pasalnya, hingga saat ini dirinya tidak pernah melihat satupun petugas yang melakukan perbaikan. Lukman mengaku, kerap merasa was-was jika melawati jalan tersebut. Sebab katanya, selain rawan terjadinya laka lantas gelapnya jalan itu sangat mendukung terjadinya aksi kejahatan seperti begal dan sejenisnya.
“Kalau kondisi gelap kadang takut ya. Misalnya takut ada begal ataupun yang lain dan juga bisa kecelakaan kita, akibat jarak pandang yang kurang terang. Itulah yang kita khawatirkan,” katanya.
Dia berharap, Pemerintah Daerah, baik Kabupaten ataupun Provinsi bisa segera melakukan perbaikan terhadap PJU di Jalan Raya Curug-Binong itu. “Mudah-mudahkan Pemkab Tangerang dapat segera merespon soal keluhan ini,” pungkasnya. (Veronica)