BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Si Jago Merah lahap satu kamar tidur santri di Kelurahan Cilendek, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Jumat (26/8/2022).
Terbakarnya satu kamar santri di Jalan Cijahe, Kelurahan Cilendek ini terjadi pada pukul 04.20 WIB.
Menurur Kabid Pemadam dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bogor, M. Ade Nugraha terbakarnya ruang tidur tersebut diduga diakibatkan oleh konsleting listrik.
"Menurut saksi di TKP diduga sumber api berawal dari konsleting listrik meluas membakar seisi bangunan kamar," ucap Ade melalui keterangan tertulisnya.
Sedikitnya, 5 unit mobil damkar diturunkan untuk melakukan pemadaman kamar tidur tersebut.
"Dilakukan pemadaman dan pendinginan oleh petugas damkar guna situasi dapat dipastikan aman terkendali," tuturnya.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hingga saat ini total kerugian atas kebakaran ini masih belum diketahui. (Panca)