JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang pengendara motor tewas usai terlibat kecelakaan tunggal dengan menabrak trotoar di Tugu Kemanggisan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (23/8/2022) siang.
Korban merupakan warga Sipil, berdasarkan keterangan yang didapat korban diketahui bernama Gunawan Saputra (28) warga Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Saksi mata di sekitar lokasi, Oki (29) mengatakan awalnya dia melihat motor hendak melintas dari Kemanggisan mengarah ke Slipi.
Saat itu dia melihat motor sudah dalam keadaan guling-guling.
"Posisinya karena mungkin kenceng ya, antara kecepatan 60 atau 100 km gitu. Pas saya di motornya saya cari korbannya mana? Saya pikir tuh kecelakaan ada korban lain kan, ternyata dia tunggal," kata dia kepada wartawan.
Saat itu Oki berusaha mencari korban lantaran terpental.
Kebetulan ada salah satu ojek online yang tengah melintas berhenti.
Ternyata driver ojek itu melihat korban di selokan.
"Jadi motor hantam trotoar, dia mental masuk ke selokan dan palanya kebentur sama beton. Dua kali, satu trotoar satu lagi pas nyemplung ke selokan," jelasnya.
Menurut Oki, saat ditemukan, dia melihat korban sempat masih bernafas sekitar setengah jam.
Saat itu kondisi korban sudah dalam keadaan engap-engapan.
Oki lalu mencoba meminggirkan motor korban yang sudah hancur.
Tak lama, sekitar 10 menit, ambulans datang memberikan pertolongan.
Naas, nyawa korban tidak tertolong.
Korban kemudian di bawa ke rumah duka oleh pihak keluarga.
Rencananya, beber Oki, korban akan dimakamkan hari ini juga.
Sebelumnya diberitakan, seorang pengendara motor bernama Gunawan Saputra (28) tewas usai menabrak trotoar di Jalan Kemanggisan Raya, Jakarta Barat, Selasa (23/8/2022) siang.
Korban tewas di lokasi setelah sebelumnya masih bernafas dan dibantu oleh petugas rumah sakit dengan memasang oksigen.
Kanit Lantas wilayah Jakarta Barat AKP Hartono mengatakan, kecelakaan bermula ketika korban yang mengendarai motor matic dengan nomor polisi B 6485 BVB, melintas dari arah Utara menuju Selatan di Jalan Kemanggisan Raya.
Namun diduga karena kurang konsentrasi, korban akhirnya menabrak trotoar hingga terjatuh bersama sepeda motornya.
"Hilang kendali menabrak trotoar dan dan terjatuh di saluran air sehingga terjadilah kecelakaan yang mengakibatkan korban mengalami luka pada kepala dan meninggal dunia di TKP," pungkasnya. (pandi)