JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Danau Sunter dengan berbagai wisata dihadirkan seperti terdapat Perahu Wisata yang mengelilingi danau dan Live Musik dari musisi jalanan dengan konsep terapung.
Poskota melakukan penelusuran dengan mencicipi jajanan serta menikmati alunan Musik yang dihadirkan.
Jagir (23) pedagang aneka makananan serta minuman menuturkan Danau sunter sekarang lebih baik dan lebih berkembang dari segi penataan.
“Kalo sebelumnya lebih tempat hiburan dan rada kurang pengunjungnya, namun sekarang lebih banyakin kuliner berbagai macam pilihan nya bang, untuk pengunjung juga di hari biasa lumayan rame bang,” Ujanya saat di wawancarai dilokasi, Sabtu (20/8/2022).
Sodikun (22) Pedagang minuman menuturkan omset yang di dapatkan selama berjualan lumayan untuk pemasukan serta pengunjung relatif ramai disaat hari weekend.
“untuk pengunjung mending di hari sabtu-minggu mas, mungkin karena libur jadi pada datang untuk nongkrong ataupun sekedar jajan mas, saya lebih menjual minuman dingin serta hangat mas,” ucapnya saat di wawancara, Sabtu (20/8/2022)
Selain pengunjung yang menikmati hari libur dan mengisi kekosongan waktu, juga memajukan perekonomian pedagang yang berjualan.
“Hari biasa omset di dapatkan sekita Rp400 ribu, serta di hari weekend mendapatkan sekitar 600 ribu, harga yang di tawarkan berbagai macam bang mulai dari harga 3ribu-15ribu, tergantung makanan yang dipilihnya bang, seperi ada sosis, kentang, dan otak,” ucap Jagir.
Selain aneka kuliner dengan konsep lesehan yang di suguhkan, pengunjung juga bisa menikmati Live Musik dengan merequest lagu kepada musisi jalanan yang tampil di atas perahu.
Ikhsan (20) asal Sunter Jaya menuturkan Live Musik ini dihadirkan setiap hari bagi para pengunjung untuk bisa dinikmati sembari menikmati jajanan yang tersedia.
“Setiap hari senin juga mengadakan karokean, kaya ada pengunjung untuk bisa bernyanyi di atas perahu, alhamdulilah dengan adanya live musik ini bisa membantu pedagang yang lain dan menghibur pengunjung, omset nya dari kotak apresiasi yang di sediakan,” tambahnya.