JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa penembakan secara misterius terjadi di wilayah Cengkareng, Jakarta Barat pada Kamis (18/8/2022).
Dalam peristiwa tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengungkapkan, aksi penembakan misterius tersebut terjadi sekitar pukul 03.20 WIB menjelang fajar.
"Dari penembakan itu mengenai bangunan milik salah satu Bank swasta yang ada di sekitar lokasi," ujar Zulpan dalam keterangannya melalui pesan singkat, Jum'at (19/8/2022).
Mantan Kapolsek Metro Gambir itu melanjutkan, salah satu bangunan bank swasta itu mengalami kerusakan pada bagian depan bangunan.
"Bangunan Bank C ini mengalami rusak pada rolling door dengan ada lubang bekas tembakan, serta kaca bagian dalam pecah," kata dia.
Namun sayang, perwira menengah Polri itu masih enggan untuk menjelaskan detail terkait dengan aksi penembakan misterius tersebut. Zulpan berdalih, peristiwa ini ditangani oleh Polsek Metro Cengkareng.
"Soal ada korban, atau jelasnya silakan tanya ke Kapolsek Cengkareng ya," ucapnya.
"(Selain bangunan bank, satu bangunan lain apa?) Itu Toserba, lengkapnya ke Kapolsek Cengkareng saja ya," tukasnya.
Terpisah, Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhi Demastyo mengatakan, dari peristiwa ini total ada dua bangunan yang menjadi sasaran penembakan pelaku. Namun, ia memastikan tidak ada korban luka dari tindakan penembakan di lokasi.
"Kita olah TKP dan pemeriksaan saksi-saksi dan CCTV ternyata ada dua lokasi yang berdekatan (ditembak). Bank C sama ruko toserba yang nggak jauh, bedanya hanya dua ruko," ujar dia.
"Kalau di toserba satu tembakan dan di Bank C itu dua tembakan," sambungnya.