BANDUNG, POSKOTA.CO.ID - Mewakili Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Burhanudin hadiri kegiatan Upacara Peringatan Hari Jadi Ke-77 Provinsi Jawa Barat, dipimpin langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang berlangsung di Lapangan Gasibu Bandung, Jumat (19/8/22).
Dalam kesempatan ini Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyatakan, bahwa Peringatan Hari Jadi Ke-77 Provinsi Jabar sebagai momentum masa transisi dari pandemi menjadi endemi untuk bangkit dan pulihkan ekonomi, serta jadi pengingat bagi semua atas apa yang telah, sedang dan yang akan dilakukan untuk mewujudkan Jabar Juara Lahir Batin. Jabar yang lebih maju, lebih sejahtera dan lebih berkeadilan, untuk masa depan jabar yang lebih baik.
“Peringatan Hari Jadi Ke-77 Provinsi Jabar ini merupakan hari yang bersejarah, karena selama hampir 3 tahun Provinsi Jabar berjuang bangkit dan mampu pulih dalam kedaruratan akibat pandemi Covid-19 yang dihadapi Indonesia dan dunia. Maka jadikanlah momentum ini sebagai motivasi dan refleksi diri untuk Jabar lebih baik lagi,” tutur Ridwan Kamil.
Lanjut Ridwan Kamil menerangkan, saat ini dunia mengalami goncangan pandemi Covid-19, goncangan revolusi industri 4.0, ditambah goncangan pemanasan global. Berbagai guncangan itu menuntut semua pihak untuk merespon dan beradaptasi, terlebih Provinsi Jabar dengan 50 juta jiwa penduduk atau 20% dari penduduk Indonesia.
“Alhamdulilah kami telah mengantisipasi dengan berbagai cara yang inovatif dan adaptif,” ungkap Gubernur Jabar.
Sebagai informasi, berbagai capaian inovatif dan adaptif yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Jabar, dapat terlihat melalui capaian-capaian indikator makro yang diraih di usia ke-77 Provinsi Jawa Barat.
Capaian Indeks pembangunan Manusia (IPM) Jabar mencapai 72,45 poin meningkat 0,36 dibanding tahun sebelumnya, persentase penduduk miskin 7,97% menurun 0,64 %, Laju Pertumbuhan Penduduk sebesar 1,14 poin meningkat 0,3 poin, Tingkat Pengangguran Terbuka 9,82 poin menurun 0,64 poin dari tahun sebelumnya.
Lalu untuk Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) juga mengalami peningkatan menjadi 3,74 poin meningkat 0,5 poin, Perekonomian Jawa Barat juga tumbuh sebesar 5,68 % bahkan di triwulan ke dua tahun 2022 ini perekonomian Jabar lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi nasional sebear 5,44%.
Hal itu, dipicu oleh prestasi Jawa Barat melalui investasi pertumbuhan ekspor dan perdagangan dalam negeri.
Tidak hanya itu, Provinsi Jabar juga berturut-turut menjadi tempat investasi terbaik di Indonesia, tercatat realisasi tahun 2021 sebar Rp. 236,13 trilyun dengan menyerap sekitar 135 ribu tenaga kerja. Provinsi Jabar juga menjadi provinsi pengekspor terbesar nasional sebesar Rp.15,71 milyar dolar amerika atau 13,67 persen.
“Alhamdulilah ditriwulan ke 2 ini, nilai ekspor kita mencapai Rp.19,23 miluar dolar dan berhasil jadi juara satu tingkat nasional. Mari dengan berbagai capaian prestasi ini kita wujudkan Jabar Juara untuk Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh,” tambah Gubernur yang akrab disapa Kang Emil.