Sirkuit Internasional E-Prix Ancol Berubah Menjadi Arena Berlangsungnya Jakarnaval, Harapannya Bisa Mendunia

Jumat, 12 Agustus 2022 19:05 WIB

Share
Sejumlah anggota panitia Event Jakarnaval.
Sejumlah anggota panitia Event Jakarnaval.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah berlangsungnya balapan Formula E, Sirkuit Internasional E-Prix, Ancol, Jakarta Utara akan menjadi tempar penyelenggaraan Event Jakarnaval tahun 2022 dengan mengusung tema “kekayaan interlokal untuk dunia”

Dalam Konferensi Pers menyambut Event Jakarnaval acara akan berlangsung pada 14 Agustus 2022, di Internasional E-Prix, Ancol, Jakarta Utara.

Irawan Sucahyono Vice President Infrastructure and General Affairs OC Jakarta E-Prix 2022 mengatakan Jakarnaval adalah event besar yang bakal digelar, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada DKI yang telah bisa memanfaatkan sirkuit ini untuk Jakarnaval.

“Tentunya event ini jangan stop sampai disini, bisa juga di gunakan event-event lain. Yang kita mempunyai visi-misi yang sama bahwa kita akan membawa Jakarta ke internasional,” Ujarnya

Agung Praptono selaku VP Corporate Secretary dari Ancol Taman impian mengatakan pada sebelumnya kita mengadakan karnaval-karnavalnya ada di tengah kota, namun kali ini karnaval di adakan di tepi laut

“Jadi ini adalah salah satu paling pertama. Karnaval di tepi laut.  Khususnya karnaval dalam sirkuit pasti sangat menarik sekali,” tuturnya

Andika Permata selaku Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) menuturkan  acara ini untuk dibangkitkan nya kembali setelah dua tahun tidak terselenggara, merupakan salah satu upaya membangun dan membangkitkan ekonomi Jakarta dan ekonomi nasional melalui penyelenggaraan event.

“Merupakan salah satu upaya membangun dan membangkitkan ekonomi Jakarta dan ekonomi nasional melalui penyelenggaraan event,” ujarnya

Penyelenggaraan event merupakan suatu atraksi untuk menarik pengunjung dan satu venue juga memfasilitasi kehausan akan seni pertunjukan, seni budaya yang telah lama tidak selenggarakan. (Cr01)

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar