Beredar Rekaman CCTV Perjalanan Keluarga Irjen Ferdy Sambo dan Ajudan, Polri: Sama yang Dikantongi Penyidik

Kamis, 11 Agustus 2022 18:04 WIB

Share
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di Bareskrim Polri. (Foto: zendy)
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di Bareskrim Polri. (Foto: zendy)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sejumlah rekaman CCTV yang menampilkan terkait perjalanan keluarga Ferdy Sambo beserta para ajudannya mulai dari Magelang - Jakarta beredar.

Dalam rekaman tersebut, menampilkan detik-detik sebelum Brigadir J tewas.

Berdasarkan video yang beredar, Ferdy Sambo dan keluarga beserta para ajudannya tampak baik-baik saja. Kendati, setibanya di Jakarta tepatnya di rumah singgah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri terdapat rekaman yang menampilkan iring-iringan mobil ambulans hingga sampai Di RS Polri.

Iring-iringan ambulans itu, diduga membawa jenazah Brigadir J setelah tewas ditembak oleh Bharada E.

 

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo menjelaskan, bahwa rekaman CCTV yang telah beredar itu, merupakan CCTV yang berhasil didapat oleh penyidik Polda Metro Jaya.

“CCTV yang sudah beredar ini tentunya telah disita oleh penyidik Polda Metro Jaya,” ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Kamis (11/8/2022).

Selanjutnya, Dedi menjelaskan, bahwa seluruh rekaman CCTV yang menjadi barang bukti kini sudah ada di tangan Tim Khusus (Timsus) Polri dan beberapa dekorder masih dilakukan analisis oleh Laboratorium Forensik (Labfor).

“Sama halnya pendalaman laboratorium forensik untuk pembuktian secara digital secara ilmiah itu kan nnti akan disampaikan karena itu bagian daripada alat bukti dari proses penyidikan yang nanti juga akan dibuka di persidangan,” kata dia.

Sementara itu, hari ini Timsus memeriksa seorang penyidik Polda Metro Jaya. Namun Dedi tak menjelaskan apakah pemeriksaan terkait CCTV yang beredar atau bukan.

Halaman
Reporter: Zendy Pradana
Editor: Deny Zainuddin
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar