Banjir Bandang Di Korsel, Kim Jin Woo Winner Gelontorkan Dana Rp113 Juta

Kamis, 11 Agustus 2022 08:38 WIB

Share
Personel boyband Winner, Kim Jin Woo. (foto: Instagram @xxjjjwww)
Personel boyband Winner, Kim Jin Woo. (foto: Instagram @xxjjjwww)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salah satu personel boyband Winner, Kim Jin Woo telah menggelontorkan dana sebesar 10 juta Won (USD7678,16) atau setara Rp113 juta untuk membantu korban banjir di Seoul, Korea Selatan. 

Kabarnya, bantuan tersebut bukan kali pertama yang dilakukan lead vokalis dari grup Winner ke Hope Bridge. Pada April 2019 lalu, pihaknya juga pernah memberikan donasi sebanyak 10 juta won untuk kebakaran hutan di Gangwon dan terhadap korban Topan Lingling pada September 2019.

Bahkan, dia juga memberikan dana 10 juta won untuk mencegah penyebaran Covid-19 pada Februari 2020 dan untuk korban banjir di Agustus 2020 silam. 

Melansir dari laman Allkpop, hal tersebut diumumkan langsung oleh Hope Bridge Korea Disaster Relief Association.

"Kim Jin Woo memberikan sumbangan sebesar 10 juta Won ($7678,16 USD) dan memintanya digunakan untuk korban banjir," ujar pihak Hope Bridge Korea Disaster Relief Association seperti dikutip poskota.co.id pada Kamis 11 Agustus 2022.

Pada Senin, 8 Agustus 2022 lalu Seoul, hujan deras selama tiga hari mengguyur Korea Selatan hingga mengalami banjir bandang. Akibat insiden itu, sebanyak sembilan korban jiwa meninggal dunia. Lima korban ditemukan di Seoul, tiga lainnya dari Provinsi Gyeonggi, dan satu di Provinsi Gangwon.

Tak hanya memakan korban jiwa, banyak fasilitas umum yang mengalami kerusakan. Bahkan, enam rel kereta api terendam air di Seoul. Sehingga, operator harus menghentikan layanan di sejumlah bagian rel.

Kendati demikian, sebagian layanan transportasi publik yang terdampak banjir mulai kembali beroperasi pada Rabu (10/8/2022). Salah satunya kereta bawah tanah Seoul. 

Selain itu, pihak berwenang juga sempat membatasi seluruh bagian Seoul dari jalan Tol Dongbu. Tetapi, peraturan tersebut sudah dicabut sejak pukul 7 pagi waktu setempat. (tresia) 

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar