BEKASI, POSKOTA.CO.ID - PLT Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bekasi, Henri Lincoln Merespon viralnya kursi penonton stadion Wibawa Mukti Cikarang rusak diduga ulah suporter.
Menurut Henri, pihaknya akan berkoordinasi dengan FC Bhyangkara yang memakai stadion Wibawa Mukti untuk homebase dalam pelaksanaan BRI Liga 1 2022 - 2023.
"Nah ini kan sudah ada perjanjian sebagai home base Bhayangkara, ini kan sudah tertuang juga bahwa nanti kan yang menjadi tanggung jawab dari FC Bhayangkara untuk perbaikannya," ujar Henri, Kamis (28/7/2022).
Diberitakan sebelumnya, bila sebanyak 1.004 kursi penonton stadion rusak. Kerusakan tersebut tersebar di tiga tribun penonton, diantaranya Tribun Timur, Utara dan Selatan.
Ia menduga kerusakan terjadi ketika tak tertibnya suporter dalam laga Bhayangkara FC melawan Persib Bandung saat lawatan BRI Liga 1 beberapa waktu lalu.
Kendati demikian, ia menyebut kerusakan pada kursi penonton, tak mempengaruhi pentas BRI Liga 1, dalam laga pertandingan selanjutnya.
"Kaga, kan kapasitas kita besar. (Masih bisa diperbaiki) Iya," kata Henri.
Kedepannya, diucapkan Henri agar para suporter dapat memanfaatkan fasilitas stadion sebaik baiknya dengan cara semestinya.
Hal ini lantaran juga petugas penjagaan di stadion Wibawa Mukti terbatas.
"Penjagaan kalo dalam jumlah yang banyak juga kita keterbatasan. Paling kita tetap mengimbau dari awal tim tim yang akan bertanding di Wibawa Mukti untuk menginformasikan kepada fans mereka untuk menjaga, tidak melakukan perilaku yang merusak," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).