JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salah seorang sopir truk bernama Abdul mengaku pernah memberikan sejumlah uang kepada Polisi ketika hendak melintas di tol.
Kejadian itu terjadi ketika dirinya hendak melintas di Jalan Bendungan Hilir menuju ke pintu tol.
"Pernah dari Benhil masuk ke pintu tol, nah itu kadang suka kena tilang," ujarnya saat ditemui di kawasan Palmerah, Jumat (22/7/2022).
Kata Abdul, awalnya anggota Polisi tersebut mengenakan tilang. Namun ujung-ujungnya mengajak berdamai.
Lalu dia memberikan sejumlah uang kepada anggota Polisi itu. Setelah itu, dia langsung dipersilahkan melintas kembali.
"Intinya sih minta tilang, tapi ujung-ujungnya minta lapan enam atau damai. Paling ngasih Rp50 ribu," jelasnya.
Abdul menambahkan, dia juga pernah mendapatkan hal serupa ketika melintas di tol Karawang.
"Kemarin di Karawang juga pernah begitu, di tol di jalur tiga," ungkapnya.
Namun demikian Abdul mengatakan kejadian tilanf berujung damai di tol saat melintas di Jalan Benhil itu sudah terjadi sejak lama.
"Yang di Slipi itu pernah tapi memang udah lama si," ucapnya.
Sebelumnya viral di media sosial anggota polisi menerima sejumlah uang dari sopir truk yang melintas di jalan Tol.
Dari informasi viral itu disebutkan kejadian tersebut terjadi di Gerbang Tol Semanggi.
Dalam video memperlihatkan anggota polisi tengah berdiri di dekat gerbang tol untuk berjaga dan memeriksa kendaraan truk yang melintas.
Kemudian polisi tersebut tampak menjulurkan tangan ke arah sopir yang melintas dan menerima sesuatu diduga sejumlah uang. (Pandi)