Geger, Mayat Pria Paruh Baya Ditemukan Tersangkut di Kali Kanal Sunter

Jumat 22 Jul 2022, 18:35 WIB
Ilustrasi mayat laki-laki. (foto: poskota)

Ilustrasi mayat laki-laki. (foto: poskota)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang pria paruh baya ditemukan tewas mengapung di aliran Kali Kanal Sunter, Jalan Cikijang Raya, RW11, Kelurahan Koja, Jakarta Utara, Jum’at (22/7/2022) petang.

Kanit Reskrim Polsek Koja, AKP Yayan Heri Setiawan mengatakan, mendengar informasi dari PPSU yang melihat sesosok mayat pria tersangkut di pembatas apung aliran kali.

“Jadi penemuan ini kita diberitahu oleh PPSU yang pertama kali menemukan mayat di Kali Inspeksi Sunter, tepatnya di belakang Kelurahan Koja, Kecamatan Koja, Jakata Utara,” ucapnya di lokasi, Jum’at (22/7/2022).

Yayan menambahkan telah melakukan pemeriksaan, namun pihaknya belum menemukan adanya luka di tubuh mayat pria yang mengenakan kaos dan celana hitam   tersebut.

“Jadi mayat itu sudah mengapung, tanda-tanda bekas luka tidak ada. Mayat sudah terkelupas kulitnya, namun sekarang akan di bawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM),” ungkapnya.

Ia menambahkan, hingga kini penyebab utama kematian pria tersebut masih diselidiki. Pihaknya juga akan memeriksa sejumlah saksi di lokasi kejadian gua menemukan bukti tambahan.

“Sementara masih kita selidiki warga yang mengenali atau melihat sebelum mayat itu pertama kali,” pungkasnya.

Temuan mayat tersebut, sempat membuat geger warga dan pengguna jalan di sekitar. 

Warga sekitar yang penasaran dengan penemuan mayat tersebut mencoba melihat lebih dekat.

Petugas BPBD setempat dan aparat kepolisian Polsek Koja juga sudah mengevakuasi mayat tersebut ke dalam kantong jenazah. (CR06)

Berita Terkait
News Update