JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Eks Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shibab baru saja menerima kebebasan bersyarat pada hari ini Rabu (20/7/2022).
Aktivis sekaligus pegiat media sosial Nicho Silalahi turut mengomentari berita kebebasan Habib Rizieq. Dirinya mengaku bersyukur Mantan Imam Besar FPI itu akhirnya kembali menghirup udara bebas sejak ditahan pada Desember 2020 lalu.
Nicho Silalahi pun mengucapkan selamat kepada Habib Rizieq. Aktivis itu menyambut kedatangan kembali sosok yang bertarung untuk hak rakyat, serta siap tunggu komando Habib Rizieq untuk turunkan Presiden RI Joko Widodo.
Hal itu diucapkan Nicho Silalahi lewat akun Twitter pribadinya @Nicho_Silalahi pada Rabu (20/7/2022).
“Selamat datang kembali dalam pertarungan merebut hak rakyat Imam Besar Habib Rizieq Shihab,” kata Nicho Silalahi.
Lebih lanjut, tokoh aktivis itu mengaku siap menunggu komando Habib Rizieq untuk menyikapi masalah-masalah di tanah air.
Nicho Silalahi menegaskan solusi terbaik untuk negeri ini adalah dengan Jokowi mundur.
“Kami menunggu Komandomu agar pertarungan Semangkin sengit. Sebab Jokowi mundur solusi terbaik bagi negeri ini,” ucapnya.
Sebelumnya, Habib Rizieq mengatakan bahwa pembebasan bersyaratnya ini adalah berdasarkan proses hukum yang dilakukan kuasa hukumnya. Ia menegaskan bahwa kebebasan bersyarat yang ia terima bukanlah pemberian pejabat, kekuasaan, atau partai politik.
Habib Rizieq menyebutkan kebebasannya dijamin oleh sang istri Syarifah Fadhlun.
“Jadi ini sengaja saya garis bawahi pembebasan bersyarat saya bukan pemberian partai politik, bukan pemberian pejabat, bukan pemberian kekuasaan, tapi ini merupakan satu proses hukum,” jelas Habib Rizieq usai dalam konferensi pers usai dinyatakan bebas pada Rabu (20/7/2022).
“Yang memberikan jaminan adalah istri saya tercinta Syarifah Fadhlun binti Fadhil bin Usman bin Yahya,” lanjutnya.
Diketahui, Habib Rizieq dinyatakan bebas bersyarat setelah menjalani masa tahanan sejak Desember 2020 dan saat ini masih berstatus sebagai tahanan kota.
Kuasa Hukum Habib Rizieq, Aziz Yanuar mengaku senang dengan dibebaskannya Habib Rizieq, meski bebas bersyarat dan berstatus sebagai tahanan kota.
"Tadi ada ya syukuran lah kemudian ada sedikit pernyataan dari kami tim kuasa hukum kemudian habib, kemudian silaturahmi ramah tamah, kemudian makan bersama, sudah beliau istirahat," ujarnya kepada wartawan di lokasi, Rabu (20/7/2022).
Aziz mengatakan, rencananya Habib Rizieq akan beristirahat dulu di rumahnya di Jalan Petamburan III dan akan kembali ke rumahnya yang ada di Megamendung, Bogor.
"Belum ada kabar (ke Megamendung), kemungkinan mungkin 1 sampai 2 hari ini seperti itu," kata kuasa hukum Habib Rizieq usai kebebasan bersyarat. (frs)