Wih! Jusuf Kalla Ungkap Pasangan Capres Pemersatu Bangsa di Pilpres 2024, Apa Anies Disebut Lagi?

Senin 18 Jul 2022, 18:53 WIB
Jusuf Kalla (Foto: ist.)

Jusuf Kalla (Foto: ist.)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) kembali mengemukakan pendapatnya jelang pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Jusuf Kalla kembali mengungkapkan pasangan Capres pemersatu bangsa di Pilpres 2024 mendatang.

Menurut Jusuf Kalla, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto dan Ketua DPR RI Puan Maharani adalah pasangan capres pemersatu bangsa yang dia maksud. Walaupun sebelumnya, Jusuf Kalla dinilai sejumlah pengamat memberikan dukungan terang-terangan kepada Anies Baswedan.

 

Sebelumnya, ahli hukum tata negara sekaligus pengamat politik Refly Harun menanggapi peran JK sebagai King Maker. Ia menilai Jusuf Kalla bisa menarik beberapa partai untuk mendukung Anies.

“JK sebagai king maker, itu bisa dia menggandeng PKS, kemudian ke SBY Demokrat, dan kemudian ke Nasdem Surya Paloh,” ujar Refly Harun di kanal YouTube-nya pada Rabu (22/6/2022).

Sementara Refly Harun juga menilai kedekatan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dengan Anies Baswedan melebihi Ganjar Pranowo.

 “Tapi jangan lupa bahwa Surya Paloh paling tidak secara psikologis secara personal jauh lebih dekat dibandingkan dengan katakanlah Ganjar Pranowo,” jelasnya.

 “Dengan king maker SBY, JK, Surya Paloh, poros Nasdem, Demokrat, PKS, bisa terbentuk,” ujar Refly Harun.

 

Sebelumnya, mantan Wapres RI Jusuf Kalla juga mengatakan duet Anies Baswedan dan Puan Maharani, merupakan sosok menjadi pemersatu bangsa.

Di sisi lain, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi NTT Emanuel Melkiades Laka Lena menanggapi pernyataan Jusuf Kalla soal duet pemersatu bangsa di Pilpres 2024, Airlangga-Puan.

"Seperti saya sampaikan komunikasi masih terbuka dengan semua pihak. Pak Airlangga dengan Bu Puan itu sebuah potensi yang bagus," kata Melki usai acara diskusi Talkshow Lembaga Komunikasi dan Informasi (LKI) Partai Golkar, Jumat (15/7/2022).

Ide Jusuf Kalla menjodohkan Airlangga dan Puan pun dipuji oleh Melki. Politikus Partai Golkar itu menyebut bahwa Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dimotori Golkar, PAN, dan PPP, nantinya bisa menyatu dengan PDIP dalam satu poros.

 

"Kalau gabungan antara Golkar dengan PDIP antara Pak Airlangga dengan Bu Puan waduh itu keren banget," ungkap Melki, dilansir dari GenPi.

Kendati demikian, Melki menyebut bahwa saat ini partai politik lain masih Golkar coba ajak berkomunikasi.

Adapun, pembahasan itu nantinya akan menjadi putusan masing-masing partai. Melki mengungkap apa saja bisa dibahas dalam komunikasi politik itu.

"Pokoknya kami prinsipnya komunikasi politik bisa terjadi dan bisa membahas apa aja," ujar Melki. (frs)

Berita Terkait

Anies Dinilai Lebih Buruk dari Firaun

Senin 18 Jul 2022, 21:25 WIB
undefined

News Update