Lah? Jakarta Lagi Banjir, Anies Malah ke SCBD Fashion Week, Relawan Ganjar Kesal: Ini Orang Kenapa Sih?

Senin 18 Jul 2022, 17:55 WIB
Kolase foto banjir di Jakarta yang diunggah pegiat media sosial, dan kunjungan Anies ke SCBD Fashion week. (Foto: twitter/Miduk17/tangkapan layar Uki23)

Kolase foto banjir di Jakarta yang diunggah pegiat media sosial, dan kunjungan Anies ke SCBD Fashion week. (Foto: twitter/Miduk17/tangkapan layar Uki23)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambangi kawasan Dukuh Atas yang viral dengan sebutan Sudirman, Citayam, Bojong Gede, dan Depok (SCBD) karena aksi sejumlah remaja yang nongkrong dengan gaya fashion kekinian.

Lantas Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Teman Ganjar Dedek Prayudi menyoroti aksi Anies Baswedan yang malah ke SCBDfashion week, sementara sejumlah daerah di Jakarta sedang dilanda banjir.

Pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo itu heran lantaran harusnya Anies harusnya memprioritaskan warga yang dilanda banjir, bukan malah mengunjungi SCBD fashion week.

 

Diketahui sebelumnya, Anies menikmati malam minggu kemarin dengan berkunjung ke SCBD yang viral. Hal ini diketaui melalui unggahan story di Instagramnya.

"Sidak Fenomena SCBD," tulis Anies dalam keterangan status Instagramnya saat dia berada di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas pada Sabtu (16/7/2022).

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga tampak dikerumuni sekumpulan remaja yang tengah berkumpul di kawasan itu. Tidak sedikit dari pada remaja itu foto bersama Anies.

 

Dalam kesempatan itu, Anies juga tampak berbicara dengan petugas Satpol PP yang berjaga di kawasan tersebut.

Lantas relawan Ganjar, Dedek Prayudi malah kesal dengan Anies. Sebab di waktu yang sama, sejumlah RT di Jakarta tengah dilanda banjir.

BPBD DKI Jakarta melaporkan bahwa banjir sempat menggenagi sebanyak 92 RT di wilayah Jakarta Timur, Barat, dan Selatan.

 

18, 2022

 

Dedek Prayudi turut menautkan artikel dari Tribunnews berjudul: “Saat Puluhan RT di Jakarta Masih Kebanjiran, Anies Baswedan Malam Mingguan di Markas Bonge dan Jeje”.

"Ni orang kenapa sih? Saat Puluhan RT di Jakarta Masih Kebanjiran, Anies Baswedan Malam Mingguan di Markas Bonge dan Jeje," ucapnya dikutip dari Twitter pribadinya @Uki23, Senin (18/7/2022). (frs)

Berita Terkait

Anies Dinilai Lebih Buruk dari Firaun

Senin 18 Jul 2022, 21:25 WIB
undefined

News Update