Ia juga menambahkan, setelah berenang atau berendam di air laut ini, jangan bilas atau mandi dengan air tawar. Akan tetapi, nanti membersihkan dirinya setelah pulang sampai rumah.
"Katanya air laut nya biar meresap dulu ke badan. Jadi setelah berenang jangan langsung bilas dengan air tawar," katanya lagi.
Salah seorang pengunjung pantai Caringin, Rumanah mengaku, ia sering berenang di laut pantai Caringin ini. Karena ia memiliki penyakit rematik, jadi ia terapi di air laut pantai tersebut supaya penyakit rematiknya sembuh.
"Iya, Alhamdulillah setelah saya sering berendam di air laut pantai Caringin ini. Perlahan penyakit rematik yang saya alami mulai sembuh," tuturnya. (samsul fatoni)