Michael Krmencik, pemain baru Persija Jakarta (Instagram/krmelec_11)

Sepak Bola

Michael Krmencik Resmi Gabung Persija Jakarta, Michael Doll: Dia Sangat Senang

Kamis 23 Jun 2022, 09:35 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Persija Jakarta resmi memboyong Michael Krmencik, pemain kebangsaan Republik Ceko.

Tim yang mendapat julukan Macan Kemayoran itu mengumumkan kabar bahagia tersebut melalui akun Twitter resminya @Persija_Jkt, Rabu (22/6/2022).

Michael Krmencik dijadwalkan akan mengisi posisi ujung tombak Persija di Liga 1 2022/2023.

Sebagai informasi, ini merupakan debut pertamanya di benua Asia, lho.

Sebelumnya, Michael Krmencik bermain untuk klub Eropa, mulai dari Republik Ceko, Belgia dan Yunani.

"Teka-teki siapa ujung tombak Persija di Liga 1 2022/2023 terjawab sudah. Macan Kemayoran resmi memperkenalkan pemain berkebangsaan Republik Ceko, Michael Krmencik, sebagai striker," tulis keterangan resmi Persija, dikutip Kamis (23/6/2022).

Pelatih Persija, Thomas Doll mengaku bahagia, karena kedatangan anggota baru di dalam timnya.

"Dia sangat senang datang ke Persija. Michael merupakan pemain yang dibutuhkan tim saat ini, karena bermain di posisi penyerang tengah," ujar Thomas Doll.

Sebelumnya, Michael bermain untuk Liga 1 Republik Ceko, serta bermain bersama Slavia di musim 2021-2022.

Ia juga sempat melenggang di Liga Yunani besama PAOK pada 2022-2021 lalu.

Sepanjang kariernya, Michael Krmencik berhasil mencetak 69 gol di level klub bola dan mengemas 9 gol untuk Timnas Ceko.

Lebih lanjut, ia akan dikontrak Persija Jakarta selama tiga musim ke depan.

Penyerang tengah ini merupakan pemain kedua yang didatangkan Persija, setelah rekannya, Ondrej Kudela.

Semoga informasi ini bermanfaat ya.(*)

 

Tags:
michael krmencikthomas dollpersija-jakartaStriker Persija

Administrator

Reporter

Administrator

Editor