Tebet Eco Park Tutup Sementara, Warga Banyak Tidak Tahu: Udah Datang Jauh-jauh

Sabtu 18 Jun 2022, 18:10 WIB
Fenty salah satu pengunjung Tebet Eco Park yang tidak tau taman ditutup sejak Rabu lalu. (foto : poskota/zendy)

Fenty salah satu pengunjung Tebet Eco Park yang tidak tau taman ditutup sejak Rabu lalu. (foto : poskota/zendy)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tebet Eco Park untuk sementara waktu terhitung mulai Rabu 15 Juni lalu hingga Akhur bulan Juni 2022 ini akan ditutup. 

Penutupan Tebet Eco Park sepertinya demi memelihara dan memenuhi fasilitas yang ada di Tebet Eco Park.

Berdasarkan pantauan Poskota di Tebet Eco Park sore ini, Sabtu (18/6/2022) masih banyak warga yang belum mengetahui penutupan sementara di Taman tersebut. 
Memang, Tebet Eco Park sekarang sudah tidak asing lagi bagi warga DKI Jakarta untuk menjadi salah satu lokasi berkunjung bersama keluarga.

Fenty (46) salah satu warga asal Pulo Gadung merupakan salah satu pengunjung yang belum mengetahui bahwa Tebet Eco Park saat ini tengah dilakukan penutupan sementara.

Ia merasa kecewa setelah sampai di lokasi ternyata Taman tersebut justru tutup.

"Kecewa saya sudah datang jauh jauh, ternyata udah jauh jauh kesini ditutup," katanya saat ditemui Poskota dilokasi, Sabtu (18/6/2022).

Kemudian, kata Fenty, kedatangannya ke Tebet Eco Park karena dirinya mengaku penasaram bagaimana isi dalam Tebet Eco Park tersebut. Ia mendapatkan informasi adanya Tebet Eco Park itu dari seorang temannya.

"Temen temen saya banyak yang cerita, katanya bagus taman nya. Saya kan belum, jadi saya pengen tahu saja ajak aja anak saya ke sini. Mumpung libur juga hari sabtu," ucap Fenty.

"Tebet Eco Park yang sekarang lagi viral, pengen tau apasih istimewanya, tapi ternyata tutup jadi saya gak tahu," tutup Fenty.

Penutupan sementara Tebet Eco Park sebelumnya telah diumumkan melalui akun Instagram Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, @tamanhutandki, pada Selasa (14/6/2022) malam.

"Penutupan sementara Tebet Eco Park, dalam rangka pemeliharaan taman dan perbaikan fasilitas sampai dengan akhir Juni 2022," dikutip dari unggahan @tamanhutandki, Selasa.

Berita Terkait

Ragam Kuliner Tersedia di Tebet Eco Park

Minggu 19 Jun 2022, 16:51 WIB
undefined

News Update