Justin Bieber menderita penyakit Ramsay Hunt Syndrome. (Instagram/justinbieber)

SHOWBIZ

Hailey Baldwin Ungkap Kondisi Penyanyi Justin Bieber Semakin Membaik

Jumat 17 Jun 2022, 23:53 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hailey Baldwin, istri Justin Bieber, akhirnya angkat bicara terkait kondisi terkini sang suami usai dinyatakan mengidap sindrom Ramsay Hunt. Penyakit yang mengakibatkan sebagian wajahnya mengalami kelumpuhan. 

Seperti diketahui, beberapa waktu yang lalu Justin Bieber sempat mengumumkan penyakit yang dideritanya hingga terpaksa harus membatalkan konser disejumlah negara. 

Melansir dari laman Page Six, Hailey Baldwin mengungkapkan bahwa kondisi sang suami kini semakin membaik. Dalam kesempatan itu, Hailey juga menjelaskan lebih detail mengenai kondisi suami tercintanya. 

"Dia semakin membaik. Dia merasa jauh lebih baik dan tentunya penyakit itu sangat mengerikan dan hadir secara tak terduga," kata Hailey Baldwin seperti dikutip poskota.co.id pada Jumat (17/6/2022).

Lebih lanjut, model 25 tahun tersebut juga menuturkan bahwa dirinya sangat bersyukur atas kondisi sang suami yang mulai pulih dari Syndrome Ramsay Hunt.

"Dia pasti akan baik-baik saja dan aku bersyukur saat ini kondisinya sudah semakin pulih," tambahnya.

Selain itu, Hailey Baldwin juga berterimakasih kepada semua orang yang telah perhatian dan memberi dukungan untuk kesembuhan sang suami. 

"Terima kasih untuk semua orang yang mendoakan, memberi nasihat, dan rekomendasi. Itu adalah hal yang luar biasa," pungkasnya.

Bagi Hailey Baldwin, Justin Bieber melakukan hal yang tepat kala mengumumkan penyakit yang diderita melalui media sosial. Bagi Baldwin, pengumuman itu penting bagi kemaslahatan banyak orang.

Menurut Hailey Baldwin, Justin Bieber sudah melakukan hal yang tepat saat mengumumkan soal penyakit yang menyerangnya lewat media sosial. Pasalnya, bagi Hailey informasi tersebut sangat penting untuk banyak orang yang mengenal Justin Bieber terutama para penggemar yang begitu mengharapkan kehadiran Justin dalam konsernya. 

"Menceritakannya secara langsung membuat orang lain tahu apa yang sebenarnya terjadi. Kurasa, keterbukaan sangatlah penting," tutup Hailey Baldwin. (Cr08)

Tags:
Justin BieberHailey BaldwinKondisi Justin Bieber

Administrator

Reporter

Administrator

Editor